Masuk Musim Pancaroba, Ini 8 Penyakit yang Paling Sering Menyerang dan Harus Diwaspadai

- 20 November 2023, 14:00 WIB
Ilustrasi penyakit saat musim pancaroba.
Ilustrasi penyakit saat musim pancaroba. /Pixabay/Willgard/

Baca Juga: Masuki Pancaroba Bandung Raya Masih Berpotensi Hujan Angin, Kapan Berakhir? Ini Kata BMKG

4. Infeksi Saluran Pernapasan Akut

Anak-anak, terutama balita, paling mudah terjangkit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) karena sistem imun tubuh yang belum terbentuk sempurna.

Biasanya ISPA muncul disertai sejumlah gejala antara lain demam, badan meriang, nyeri tenggorokan yang menyebabkan sakit ketika menelan, nyeri otot, batuk, mata kemerahan, dan pilek.

Penyakit ini dapat menular saat orang yang terjangkit ISPA batuk atau bersin tanpa menutup mulut dan hidung, yang membuat virus dan bakteri menyebar melalui udara dan terhirup oleh orang sehat.

Umumnya penyakit musim pancaroba tidak berbahaya, namun lebih baik untuk melakukan langkah pencegahan dengan mengajak anak menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Caranya antara lain perbanyak aktivitas fisik dengan berolahraga, tingkatkan asupan makanan bergizi seimbang dan konsumsi suplemen yang meningkatkan daya tahan tubuh sesuai anjuran dokter, serta cukup tidur.

5. Panas Dalam

Jenis penyakit lainnya yang juga kerap muncul saat musim pancaroba adalah panas dalam. Sebenarnya panas dalam bukan termasuk jenis penyakit, namun merupakan gejala yang kerap muncul saat musim pancaroba. Panas dalam ditandai dengan munculnya sariawan, sakit gigi, bibir pecah-pecah, sakit tenggorokan hingga munculnya sensasi terbakar di dada.

Untuk mengatasi gejala ini, kamu perlu lebih banyak mengonsumsi air putih. Selain itu, kamu juga bisa meningkatkan kekebalan tubuh dengan lebih rutin berolahraga. Sedangkan untuk mengurangi gejalanya, kamu bisa minum cairan khusus untuk meredakan panas dalam.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x