Cara Dokter Ema Menurunkan Kolesterol Secara Alami Tanpa Obat, Ikuti 5 Tips Ini

- 9 Juli 2022, 21:10 WIB
Dokter Ema Surya Pertiwi bagikan tips menurunkan kolesterol tanpa obat
Dokter Ema Surya Pertiwi bagikan tips menurunkan kolesterol tanpa obat /Tangkap Layar YouTube Emasuperr

PRFMNEWS - Penyakit kolesterol merupakan suatu hal yang buruk, terlalu banyak kolesterol bisa menyumbat pembuluh darah yang bisa mengakibatkan struk dan jantung.

Seperti yang telah kita ketahui, kolesterol tinggi merupakan banyaknya zat lemak di dalam darah.

Seseorang yang bisa disebut kolestrol normal adalah yang kurang dari 200 mg/dL. Namun jika kadar kolesterol 200 mg/dL itu sudah termasuk tinggi, dan maka harus diwaspadai.

Ada beberapa cara yang di sebutkan oleh dokter Ema Surya Pertiwi tentang bagaimana cara menurunkan kolesterol alami tanpa zat obat-obatan, berikut adalah caranya:

Baca Juga: Melihat Langsung Suasana Idul Adha di Mekah Hari Ini

1. Ubah pola makan

Fokus pada hal menghindari makanan yang meningkatkan kolesterol pada tubuh, contohnya seperti daging merah, makanan manis, makanan tinggi lemak jenuh yaitu mentega, kripik kentang.

Selanjutnya hindari makanan tinggi garam. Makanan tinggi garam akan meningkatkan tekanan darah , meningkatkan resiko menumpuknya kolesterol pada tubuh , lalu hindari juga jeroan.

Hal yang disebutkan diatas merupakan makanan peningkat kolesterol, maka dari itu kita harus berkomitmen untuk menghindari makanan tersebut demi menurunnya kadar kolesterol yang kita miliki.

2. Makan makanan yang dapat menurunkan kolesterol

Makanan yang dimaksud adalah makanan yang mengandung serat larut, contohnya oatmeal.

Oatmeal juga bisa menggantikan nasi cukup dengan 4 sendok makan dan bisa ditambahkan sayur.

Kandungan makanan paling penting mengandung serat juga terdapat fungsi mengikat kolesterol jahat.

Selanjutnya konsumsi alpukat, alpukat mengandung lemak baik. Cukup konsumsi sebanyak 300 hingga 400 gr alpukat setiap harinya dan jangan ditambahkan gula ataupun susu, lalu konsumsi kunyit seperti wedang kunyit atau jamu kunyit tanpa kandungan gula.

Baca Juga: Tumbangkan Pasangan China, The Daddies Melaju ke Final Malaysia Masters 2022

3. Hindari makanan yang bisa meningkatkan kolesterol

Hindari konsumsi gula dan kopi. Menurut Dokter Ema, kopi yang tidak di filter bisa meningkatkan kolesterol begitu juga mengkonsumsi gula bisa meningkatkan kolesterol pula.

4. Ubah pola hidup

Pola hidup yang bisa menurunkan kolesterol adalah seringlah berjemur di pagi hari minimal 30 menit. Kolesterol kita berguna untuk mensintesis vitamin d untuk kesehatan tulang.

Jika kita berjemur, akan memproduksi vitamin d. Untuk berjemur, fokuskan pada area punggung, perut dan tangan.

Baca Juga: Penutupan Jalan di Sekitar JIS Jakarta Utara Selama Sholat Idul Adha 10 Juli 2022 Besok, Ini Jam Berlakunya

5. Tidur cukup

Seseorang yang tidur kurang dari 6 jam atau kelebihan tidur lebih dari 8 jam akan meningkatkan kadar LDL kolesterol jahat.

Maka dari itu seseorang wajib menjaga tidurnya maksimal 8 jam sehari agar sukses menurunkan kolesterol.***

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: YouTube Emasuperr


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah