Penderita Rematik Wajib Tau Pantangan Apa Saja yang Harus Dijauhi

29 Mei 2022, 16:45 WIB
dokter Saddam Ismail: 7 Pantangan Bagi Penderita Penyakit Rematik /Tangkapan Layar YouTube/YouTube Saddam Ismail

PRFMNEWS - Penderita rematik wajib tahu tentang pantangan apa saja yang harus dijauhi agar penyakit peradangan pada sendi yang dialami tidak semakin parah.

Dokter Saddam Ismail menjelaskan beberapa pantangan bagi penderita rematik yang harus diketahui, seperti aktifitas fisik hingga makanan.

Berikut beberapa pantangan yang harus dijauhi bagi penderita rematik seperti yang dijelaskan oleh dr Saddam Ismail.

Baca Juga: Kucing Pororo Viral Hilang di Margahayu Bandung Ditemukan, Tangis Cici Chania Berubah Girang: Aku Kangen

1. Malas Bergerak

Melakukan aktifitas fisik memang akan memberikan beban pada sendi, sebaiknya penderita rematik tidak perlu melakukan aktifitas fisik berat jika rematik yang dialami sedang meradang atau sedang kumat.

Tetapi jika rematik sedang tidak kumat atau tidak kambuh, penderita rematik harus melakukan aktifitas fisik, bukan banyak istirahat atau banyak rebahan.

Hal itu dilakukan untuk mencegah kekakuan, ototnya menjadi lebih kuat dan lebih sehat.

2. Merokok

Merokok merupakan pantangan bagi penderita rematik, jadi jangan heran bagi penderita rematik yang merokok jika penyakit rematiknya sering kambuh.

Oleh sebab itu sebaiknya penderita rematik mulai sekarang membiasakan diri untuk menjauhi rokok atau berhenti merokok karena akan meningkat risiko kambuhnya penyakit rematik tersebut.

Baca Juga: Komitmen Jaga Kondusivitas Kabupaten Bandung, Ormas Brigez, XTC, Moonraker, dan GBR Deklarasi Damai

3. Olahraga Berat

Penderita rematik dilarang untuk melakukan olahraga berat dan merupakan suatu pantangan yang harus dihindari, karena olahraga berat dapat menyebabkan sendi makin meradang atau membuat rematiknya kembali kambuh dan bertambah parah.

4. Makanan Mengandung Pemanis

Penderita rematik sebaiknya mengurangi makanan atau pun minuman yang mengandung pemanis, karena makanan dan minuman tersebut dapat menimbulkan sitokin sehingga bisa memicu peradangan pada tubuh.

5. Cuaca Dingin

Ada beberapa orang penderita rematik yang saat cuaca dingin menyebabkan sendi mereka menjadi kaku atau tiba-tiba rematiknya kambuh, walaupun hanya sebagian orang dan tidak semua.

Jadi bagi penderita rematik yang sering kambuh saat cuaca dingin, maka sebaiknya hindari atau berusaha untuk menghangatkan tubuh saat cuaca benar-benar sedang dingin.

Baca Juga: Beberapa Hari Jelang Race, Atap Tribun Formula E Jakarta Ambruk

6. Daging Merah atau Olahan

Daging merah atau daging olahan bisa memicu terjadinya peradangan dan obesitas karena mengandung lemak jenuh dan juga lemak trans.

Kemudian daging olahan juga biasanya mengandung pengawet dan zat-zat lainnya yang sifatnya adiktif, hal itu dapat memicu peradangan pada tubuh.

7. Makanan yang Digoreng

Penderita rematik sebaiknya tidak banyak mengkonsumsi makanan yang banyak digoreng, contohnya seperti menggoreng dengan minyak sayur atau mentega.

Baca Juga: Heboh Pengunjung CFD Solo Lari Berhamburan Dikira Menara Masjid akan Ambruk, Ternyata Ada Warga yang Halu

Sebaiknya mulai dikurangi atau jangan berlebihan, karena ini bisa memicu rematik untuk kambuh.

Jika sudah terbiasa dan sering mengkosumsi makanan yang digoreng, penderita rematik akan sulit untuk mengontrol penyakitnya.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler