Rumor Transfer: Persib Tertarik Datangkan Eks Timnas Indonesia U-19, Rela Tebus Rp3,9 Miliar?

14 Juni 2024, 14:40 WIB
Ilustrasi pemain Persib: Kabar baru transfer pemain Persib Bandung. /PRFM News

BANDUNG, PRFMNEWS - Persib Bandung kembali dirumorkan akan mendatangkan pemain baru di bursa transfer Liga 1 2024.

Kabar terbaru menyebutkan Persib Bandung tertarik mendatangkan pemain eks Timnas Indonesia U-19.

Memasuki musim transfer pemain Liga 1 2024, Persib Bandung selalu dikaitkan dengan beberapa pemain yang akan direkrut.

Baca Juga: Ada Empat Pemain Baru yang Dibidik Persib Bandung untuk Liga 1 Musim Depan

Berdasarkan informasi dari akun Instagram transfer pemain ternama @transfermarkt.co.id, Persib Bandung dirumorkan akan mendatangkan Hanif Sjahbandi.

Hanif Sjahbandi merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang. Musim lalu Hanif Sjahbandi merumput bersama rival Persib yakni Persija.

Hanif Sjahbandi memilki harga pasar sekitar Rp3,91 miliar. Diketahui Hanif Sjahbandi pernah memperkuat Persib junior.

Baca Juga: Sikapi Kasus Perundungan di KBB yang Sebabkan Korban Tewas Karena Depresi, Pj Gubernur Jabar Lakukan Hal ini

"Belum jelas akan masa depannya, muncul rumor yang berterbangan di media jika sang geladang dikaitkan dengan kepindahan ke kota kelahiran yang juga salah satu klub rival," tulis akun @transfermarkt.co.id dengan menyertakan foto Hanif Sjahbandi.

Mengutip laman transfermarkt, kontrak Hanif Sjahbandi bersama Persija sudah berakhir pada 31 Maret 2024 lalu.

Sebelum memperkuat Persija, Hanif Sjahbandi sempat lama membela Arema FC terhitung dari musim 2017 sampai 2022. Hanif juga tercatat pernah bermain untuk Persiba Balikpapan, dan Pelita Jaya.

Baca Juga: GBLA Bakal Mirip Stadion di Eropa Saat Pengelolaan Sudah Pindah ke Persib Bandung, Begini Bocoran Bos Persib

Di level Timnas, pemain dengan tinggi badan 1,81 meter itu pernah memperkuat Timnas U-19, U-22, U-24 sampai senior. Dia telah mencetak satu gol saat membela Timnas U-23.

Secara prestasi, Hanif memenangkan dua trofi Piala Presiden bersama Arema FC tahun 2017 dan 2019. Dia juga masuk skuat TImnas U23 yang menjuarai Piala AFF U23 tahun 2019.

Perlu dicatat informasi seputar Hanif Sjahbandi merapat ke Persib baru sebatas rumor.***

Editor: Tim PRFM News

Tags

Terkini

Trending