Pekerja Padat Karya Direkrut Pemkot Bandung Mulai Kerja Hari Pertama di Rancasari, Gaji per Orang Rp1,3 Juta

- 22 September 2022, 17:40 WIB
Pekerja Padat Karya Pemkot Bandung di Kecamatan Rancasari, Kamis 22 September 2022.
Pekerja Padat Karya Pemkot Bandung di Kecamatan Rancasari, Kamis 22 September 2022. /Diskominfo Kota Bandung

Semua peserta merupakan warga ber-KTP Rancasari. Ia mengatakan, untuk wilayahnya hanya warga asli Rancasari saja yang direkrut.

"Karena kami memang memiliki banyak tenaga produktif yang masih bisa dipekerjakan," ujarnya.

Sasaran lokasi yang diprioritaskan adalah wilayah selatan Rancasari yang berbatasan langsung dengan kabupaten lain. Sebab di sana terdapat aliran sungai kecil yang ujungnya bermuara di kawasan Rancasari.

"Ada dua sungai besar yang melintasi dua kelurahan di wilayah ini, Sungai Cidurian dan Cipamokolan. Sehingga kami membagi menjadi dua kelompok besar sejumlah 22 orang dan 18 orang," paparnya.

Baca Juga: Perbaiki Fungsi Ginjal dengan Minum Resep Herbal ini, dr.Zaidul Akbar: Agar Tidak Selalu Mencuci Darah

Hamdani menjabarkan kegiatan Padat Karya yang dilakukan selama 10 hari antara lain pengerukan, pembersihan sampah, dan normalisasi sungai kecil atau drainase.

"Kami memprioritaskan drainase-drainase yang tersumbat dan bergulma. Kita keruk dan normalisasi saluran air. Saluran ini menjadi kewenangan pemeliharaan camat dan lurah," jelasnya.

Lokasi yang difokuskan untuk pembersihan adalah RW 03, 04, 05, dan tembus ke RW 06 di Kelurahan Derwati.

Baca Juga: Raih Penonton Hingga 3,5 Juta, Miracle In Cell No 7 Ajak Anak Yatim Piatu di Seluruh Indoneia Nonton Bareng

"Kalau Kelurahan Mekar Jaya kita bersihkan di RW 02 dan 03," tuturnya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah