Komunitas Musik Kota Bandung Dukung Erwin Sebagai Calon Wali Kota Bandung

4 Juni 2024, 12:00 WIB
Erwin bersama komunitas musik di kota Bandung Senin, 3 Juni 2024. /

PRFMNEWS - Gelombang dukungan untuk Erwin maju sebagai calon wali kota Bandung masih terus bermunculan. Kali ini, kumpulan beberapa komunitas musik di kota Bandung menyatakan dukungannya kepada politisi PKB itu untuk maju di Pilwalkot Bandung 2024.

Perwakilan komunitas musik kota Bandung Agus Jabrik menyampaikan, pihaknya tak hanya memberikan dukungan kepada Erwin, tapi juga siap berjuang memenangkan Erwin di kontestasi Pilwakot Bandung 2024.

"InsyaAllah musisi yang ada di sini dan yang ada di kota Bandung lainnya bakal mendukung sekaligus memenangkan Pak Haji Erwin sebagai wali kota Bandung 2024," katanya usai bertemu dengan Erwin pada Senin, 3 Juni 2024.

Baca Juga: Kini Giliran PAN Berikan Dukungan kepada Erwin untuk Maju di Pilwalkot Bandung 2024

Sebelumnya, Erwin telah mendapat beberapa dukungan dari berbagai elemen di kota Bandung.

Bahkan, partai non parlemen di kota Bandung pun berpotensi memberikan dukungan kepada Erwin.

Erwin menyampaikan, saat ini dirinya terus menampung banyak aspirasi masyarakat jelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

Disebutkannya, bahwa saat ini Kota Bandung tengah memiliki banyak masalah sehingga diperlukan perubahan.

Baca Juga: Jelang Pilwalkot Bandung 2024, Erwin Jalin Komunikasi dengan 5 Partai Non Parlemen

"Bandung banyak persoalan, malah kemarin ada anggapan Gotham City, anarkisme, dan lain-lain. Jadi saya sedang lihat kota Bandung ini sedang tidak baik-baik saja, perlu diubah," kata Erwin.

Dia mengaku ingin membawa Kota Bandung menjadi kota yang nyaman sebagai tempat tinggal dan juga menarik untuk investasi.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Trending