5 Peluang Bisnis ini Cocok untuk Pemula, Penghasilan Bisa Ratusan Ribu Perhari

9 Februari 2022, 09:40 WIB
Ilustrasi pengusaha. (Pixabay) /Pixabay

PRFMNEWS - Bagi orang yang masih bingung mau memulai usaha apa yang cocok bagi pemula, mungkin beberapa tips ini akan bermanfaat.

Sebenarnya, banyak sekali jenis-jenis usaha yang bisa Anda kerjakan, tapi terkadang, beberapa jenis usaha juga sulit untuk dimulai bagi pemula.

Apalagi bagi mereka yang saat ini sedang tidak bekerja dan tak punya penghasilan, tentunya berharap bisa menemukan peluang usaha yang mudah dan cepat menghasilkan uang.

Baca Juga: Tak Surut karena Pandemi, Bisnis UMKM di Jabar Justru Melejit Hampir 2 Kali Lipat Berkat Inisiatif Hyperlocal

Dilansir PRFMNEWS dari YouTube Komunitas YES IndoBisa, berikut adalah 5 peluang bisnis yang bisa menghasilkan dan cocok bagi pemula.

1. Dropshiper

Keutamaan dropshiper adalah handphone dan supplier toko online yang menjual barang bagus.

Dengan memiliki supplier yang bagus akan mempermudah mendapatkan pelanggan yang membuat pembeli akan membeli barang lagi dan lagi dikemudian hari.

Baca Juga: Doni Salmanan Buka Suara Soal Sumber Kekayaannya: Usaha Saya Tidak Hanya di Trading

2. Menjual foto

Bagi yang memiliki foto, sangat cocok untuk melakukan peluang usaha ini.

Karena dengan kita menjual foto ke beberapa website yang terpercaya seperti twenty.com, shutterstock, atau iStock.

Jika ada orang mendownload foto yang telah diupload, maka pemilik foto tersebut akan mendapatkan komisi.

3. Berjualan makanan ringan

Menjual makanan ringan salah satu peluang usaha yang tidak membutuhkan modal besar dan bisa dilakukan dirumah.

Baca Juga: WASPADA! BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem Hingga 14 Februari 2022 di Indonesia

Coba untuk menawarkan makanan ringan kepada kerabat-kerabat terdekat, dan cobalah untuk konsisten agar semakin menambah pelanggan yang membeli makanan ringan tersebut.

4. Youtuber

Jika membeli kemampuan dalam hal media video, menjadi youtuber merupakan salah satu yang cocok bagi Anda.

Karena dengan menjadi youtuber seseorang mampu menghasilkan beberapa pundi-pundi rupiah hanya dengan membuat video.

Baca Juga: 5 Mindset yang Harus Dilakukan Sebelum Berumur 30 Tahun

5. Ojek Online

Untuk menjadi ojek online membutuhkan 2 hal penting, yaitu motor dan handphone.

Jika menjalani profesi ini dengan baik, usaha ini akan memberikan pemasukan yang besar.

Apalagi jika beroperasi di kawasan yang ramai, maka penghasilan akan semakin banyak.***

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler