Tinjau Pipa PDAM Jebol di Cibangkong, Bey Targetkan Perbaikan Tuntas 3 Hari

- 6 Juni 2024, 10:00 WIB
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meninjau pipa PDAM yang meledak di Cibangkong Kota Bandung Rabu, 5 Juni 2024.
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meninjau pipa PDAM yang meledak di Cibangkong Kota Bandung Rabu, 5 Juni 2024. /Humas Kota Bandung/

PRFMNEWS - Sebanyak 70 rumah mengalami kerusakan dan kirmir anak kali Cikapundung ambruk akibat terjangan air yang menyembur deras dari pipa milik PDAM Tirtawening yang meledak di Cibangkong, Kota Bandung, pada Rabu, 5 Juni 2024 sore kemarin.

Tak ada korban jiwa, tetapi kejadian tersebut merusak rumah warga dan air menggenangi kawasan pemukiman.

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menargetkan perbaikan terhadap pipa milik Perumda Tirtawening Kota Bandung yang jebol di Jalan Cibangkong dapat dituntaskan dalam tiga hari.

Baca Juga: Bey Tegaskan Arsan Latif Ditetapkan Tersangka Korupsi Bukan Saat Jabat Pj Bupati Bandung Barat

“Jadi akan ada gangguan, mohon kiranya masyarakat mengerti. Tapi intinya bahwa PDAM akan bekerja secara cepat mulai malam ini 24 jam tidak berhenti,” kata Bey mengutip dari ANTARA.

Bey menginstruksikan jajaran Perumda Tirtawening untuk segera memperbaiki dan mengganti pipa yang bocor di lokasi kejadian.

Pihaknya menerima laporan terjadi kebocoran pipa di Kelurahan Maleer, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, yang mengakibatkan dua rumah rusak berat akibat kejadian tersebut.

Titik pipa yang pecah itu terletak tepat di depan rumah warga di Jalan Cibangkong Lor, RT 01 RW 5, Batununggal, Maleer, Kota Bandung. Setelah melakukan peninjauan, Bey memastikan bahwa PDAM bakal cepat membereskan pipa yang pecah tersebut. PDAM ditarget tiga hari untuk penyambungan pipa tersebut.

Baca Juga: Usulan Bey Machmudin ke PT PBB Agar Nasib Pemain Persib Bandung Tak Terlantar Usai ‘Gantung Sepatu’

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah