Sat Lantas Polresta Bandung Siap Amankan Nataru, Rekayasa Lalin Telah Disiapkan

11 Desember 2023, 18:30 WIB
Kasat Lantas Polresta Bandung Kompol Mangku Anom ditemui Senin, 11 Desember 2023. /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS - Jelang masa libur natal dan tahun baru (nataru), jajaran Sat Lantas Polresta Bandung telah melakukan berbagai koordinasi dengan beberapa pihak untuk kelancara lalu lintas dan lainnya.

Kasat Lantas Polresta Bandung Kompol Mangku Anom menyampaikan dengan adanya berbagai koordinasi sejak jauh hari ini bisa membuat pengamanan nataru tahun ini bisa lebih baik dari nataru tahun lalu.

"Koordinasi itu kita intenskan dengan harapan kesiapan pada saat nataru di 2023/20224 itu bisa lebih baik dari tahun sebelumnya," kata Mangku Anom kepada prfmnews.id Senin, 11 Desember 2023.

Baca Juga: Liburan Nataru ke Bandung dan Jogja Naik Kereta Eksekutif Pakai Tiket Promo 80 Persen Aja

Beberapa titik di Kabupaten Bandung seperti kawasan Pangalengan dan juga kawasan Pacira (Pasirjambu, Ciwidey, Rancabali) serta Dago kerap menjadi pilihan tujuan wisata akhir tahun.

Tak hanya itu, kawasan Cileunyi - Nagrek pun tetap menjadi primadona untuk perjalanan mudik akhir tahun.

Karena itu Mangku Anom memastikan pihaknya sudah menyiapkan beberapa skenario pengaturan lalu lintas jika terjadi kemacetan di daerah lintasan mudik maupun di kawasan wisata.

"Rekayasa pun sudah disiapkan dengan mengantisipasi jumlah pengemudi kendaraan yang diprediksi mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya," jelasnya.

Baca Juga: Liburan Nataru Lewat 5 Jalan Tol ini Dijamin Gratis, Cek Daftarnya Resmi dari PUPR

Di masa Nataru ini berbarengan dengan pelaksanaan masa kampanye Pemilu 2024.

Mangku Anom memastikan pihaknya sudah menyiapkan skenario pengamanan kampanye yang berbarengan dengan masa nataru ini.

"Kita sudah siapkan pengawalan baik caleg-caleg ataupun capres-cawapres yang berkunjung ke Kabupaten Bandung," pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler