Perpustakaan di Kota Bandung yang Super Cozy untuk Bikin Tugas, Bisa Sekaligus Ngopi Sambil Baca Buku

- 27 Juni 2022, 09:30 WIB
Ilustrasi perpustakaan
Ilustrasi perpustakaan /pixabay/StockSnap

PRFMNEWS - Kondisi lingkungan sangat mempengaruhi minat seseorang untuk membaca. Hal itulah yang menjadi salah satu cara pertimbangan hadirnya Kineruku, toko buku sekaligus perpustakaan di daerah Jalan Hegarmanah No. 52, Hegarmanah, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung.

Kineruku, menjelma menjadi sebuah perpustakaan sejak tahun 2003 dengan tujuan awal ingin membagikan referensi bacaan bagi sesama pecinta buku.

“Kita berdiri tahun 2003. Awalnya kita ingin berbagi referensi bacaan agar bisa dibaca oleh banyak orang gitu,” jelas pemilik sekaligus pengelola Kineruku, Budi, seperti dikutip prfmnews.id melalui laman Humas Kota Bandung Senin, 27 Juni 2022.

Baca Juga: Terungkap Motif Promosi Miras Holywings Berbau SARA Usai 6 Orang Jadi Tersangka

Perpustakaan dengan design cozy ini, memiliki 3000 koleksi buku dengan ragam genre. Mulai dari buku anak hingga buku filsafat. Karena itu, tidak ada batasan usia bagi pengunjung yang akan membeli buku atau hanya sekedar membaca buku ditemani dengan secangkir minuman manis atau pahit.

“Kami juga menjual makanan dan minuman, khususnya makanan rumahan sih dan kopi-kopi gitu, biar lebih nyaman dan betah juga membacanya,” ucap Budi.

Budi mengaku sangat ingin membuat kineruku memiliki suasana yang tidak gaduh, karena tempat ini memang diperuntukkan untuk membaca. Sehingga tata tertib perpustakaan tetap harus diindahkan oleh para pengunjung.

Baca Juga: NGL Link Viral di Instagram Ada 2 Versi, Identitas Pengirim Pesan Anonim Tidak Bisa Ketahuan, Benarkah?

Berlokasi di tempat yang tidak terlalu tinggi akan mobilitas kendaraan, juga menjadi salah satu faktor yang membuat perpustakaan ini nyaman untuk membaca beragam buku.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x