PSSI Minta Klub Tanggung Jawab atas Kericuhan Suporter Usai Laga Persib vs Persija

Penulis: Ema Rachmawati
Editor: Asep Yusuf Anshori
PSSI akhirnya buka suara soal ricuh suporter yang terjadi usai laga Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Senin 23 September 2024.
PSSI akhirnya buka suara soal ricuh suporter yang terjadi usai laga Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Senin 23 September 2024. /Rizky Perdana/ PRFM

PRFMNEWS - Kericuhan terjadi dalam pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin sore.

Kericuhan itu terjadi setelah wasit asal Malaysia Muhammad Nazmi meniup peluit akhir pertandingan yang dimenangi tim tuan rumah dengan skor 2-0.

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) buka suara mengenai kericuhan yang terjadi pasca pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta.

Baca Juga: Kata PSSI Soal Ricuh Suporter Usai Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta, Minta Pihak Ini Tanggung Jawab

Melalui anggota komite eksekutif (Exco) Arya Sinulingga, federasi meminta klub yang terlibat bertanggung jawab atas kericuhan tersebut.

"Klub harus bertanggung jawab juga terhadap kondisi (kericuhan) ini, tidak boleh lepas tangan," ujar Arya dalam rekaman suara yang diterima di Jakarta, Senin.

Ia mengatakan, apabila dalam kericuhan tersebut terdapat adanya tindakan kriminal maka harus diselesaikan secara hukum.

Baca Juga: Pernyataan Persib Bandung Usai Ricuh Suporter Serang Steward di Laga Kontra Persija Jakarta

Arya menegaskan, PSSI tidak mentoleransi adanya tindakan kekerasan sekecil apa pun di dalam pertandingan sepak bola.

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub