Menko PMK Jadi Plt Menpora Sambil Menunggu Menpora yang Baru yang Gantikan Zainudin Amali

- 14 Maret 2023, 09:20 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy.
Menko PMK Muhadjir Effendy. //HUMAS KEMENKO PMK

PRFMNEWS - Pengunduran diri Zainudin Amali dari jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) telah disetujui oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Surat pengunduran dirinya sudah disampaikan ke Setneg dan tadi saya sudah menyetujui,” ujar Presiden kepada wartawan, usai meresmikan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Kesiman Kertalangu, di Denpasar, Bali, Senin, 13 Maret 2023.

Untuk mengisi kekosongan jabatan Menpora, Presiden Jokowi menunjuk Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy sebagai pelaksana tugas (Plt) Menpora.

Baca Juga: Zainudin Amali Resmi Tidak Jabat Menpora per Hari Ini: akan Fokus Urus Sepak Bola

"Tapi sekarang sudah di-Plt-kan, Plt-nya Pak Menko PMK,” tandasnya.

Sementara untuk pengganti Amali, Jokowi sebut akan mengumumkannya segera setelah ada keputusan.

"Penggantinya ditunggu saja, nanti segera kita putuskan," ujar Jokowi.

Baca Juga: Zainudin Amali Sampaikan Pengunduran Diri dari Jabatan Menpora, ini Pesannya untuk Pejabat di Kemenpora

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x