Langkah Awal Tepati Janji, Erick Thohir Datangi Rumah Wasit Liga 2 yang Jadi Penjual Kembang Tahu

- 18 Februari 2023, 20:30 WIB
Erick Thohir menemui Rohani, wasit Liga 2 yang kini berjualan kembang tahu akibat Liga 2 dihentikan/Instagram/@erickthohir/
Erick Thohir menemui Rohani, wasit Liga 2 yang kini berjualan kembang tahu akibat Liga 2 dihentikan/Instagram/@erickthohir/ /

PRFMNEWS - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memenuhi janjinya untuk bertamu ke rumah penjual kembang tahu yang juga merupakan wasit Liga 2 bernama Rohani.

Akibat Liga 2 yang tidak berjalan, Rohani terpaksa harus berjuang dengan berjualan kembang tahu untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Sebagai Ketua Umum PSSI baru periode 2023-2027, Erick Thohir mulai bergerak untuk menuntaskan masalah kesejahteraan wasit di dunia sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Terkait Pengunduran Diri Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim dan Ridwan Kamil Berbalas Pesan di Media Sosial

"Senang sekaligus haru punya kesempatan menepati janji berkunjung ke rumah Pak Rohani, salah satu Wasit Liga 2 yang juga berjuang menghidupi keluarga dengan berjualan kembang tahu," kata Erick Thohir dalam keterangan resmi di akun TikTok pribadinya pada Sabtu, 18 Februari 2023.

Perlu diketahui, Liga 2 musim 2022/2023 belum lama ini dihentikan PSSI karena beberapa alasan yakni karena tidak ada kesesuaian konsep kelanjutan Liga 2 antara klub dan PT Liga Indonesia Baru serta adanya tragedi Kanjuruhan yang menelan ratusan korban jiwa.

Selain itu, dengan terpilihnya Erick Thohir sebagai Ketum PSSI, diharapkan memperbaiki serta melanjutkan nasib Liga 2 musim ini. Menteri BUMN itu menyebut kunjungannya tersebut sebagai langkahnya dalam melakukan perbaikan sistem perwasitan nasional.

Baca Juga: Kemenhub Lakukan Sederet Persiapan Seluruh Moda Angkutan Lebaran 2023 Lebih Awal, Termasuk Mudik Gratis

Di sisi lain, Ketum PSSI itu pun menyampaikan terkadang menjadi wasit juga bisa tertekan. Karena setiap meniup peluit pasti akan kena protes penonton. Namun mereka harus tetap fokus pada pekerjaannya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x