Demi Kemajuan Persikab Bandung, Dadang Supriatna Restui Persikab Dikelola Swasta

- 18 Mei 2021, 10:06 WIB
Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat meninjau Stadion Si Jalak Harupat pada Senin 17 Mei 2021 kemarin. Dalam kesempatan itu Dadang menyatakan memberi restu Persikab Bandung dikelola swasta.
Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat meninjau Stadion Si Jalak Harupat pada Senin 17 Mei 2021 kemarin. Dalam kesempatan itu Dadang menyatakan memberi restu Persikab Bandung dikelola swasta. /Bagian Prokopim Kabupaten Bandung/

PRFMNEWS - Klub sepak bola asal Kabupaten Bandung, Persikab hingga saat ini masih berjuang keras untuk bisa masuk ke kasta tertinggi sepak bola Tanah air.

Hingga saat ini Persikab Bandung masih menjadi salah satu peserta Liga 3.

Demi kemajuan Persikab Bandung, Bupati Bandung Dadang Supriatna menyatakan kesediaannya Persikab Bandung dikelola oleh pihak swasta.

Baca Juga: Liga 2 Kian Diminati Pesohor, Kini Giliran Baim Wong Sampaikan Keinginannya Beli Sriwijaya FC

“Saya ingin mengubah pengelolaan Persikab. Kita akan lakukan swastanisasi,” kata Dadang saat meninjau Stadion si Jalak Harupat, pada Senin kemarin.

Dikutip prfmnews.id dari galamedianews.com, Dadang bertekad membawa tim yang memiliki julukan Laskar Dalem Bandung ini kembali ke kasta tertinggi sepak bola nasional.

Diharapkan dengan diserahkannya pengelolaan Persikab kepada pihak swasta bisa memajukan Persikab.

Baca Juga: Bukan untuk Mudik! Selama Masa Larangan Mudik PT KAI Berangkatkan 81 Ribu Penumpang dengan KA Jarak Jauh

"Tentunya semua ingin agar tim kebanggaan kita ini bisa mengembalikan kejayaannya seperti jaman Pak Bupati Hatta," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x