Persiapan Timnas Indonesia Terkendala Hujan Deras di Arab Saudi, Shin Tae Yong Ungkap Kondisi Pemain

4 September 2024, 12:00 WIB
Timnas Indonesia terus melakukan persiapan jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Arab Saudi. /PSSI

PRFMNEWS - Timnas Indonesia terus melakukan persiapan jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Arab Saudi.

Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat 6 September 2024.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong mengungkap persiapan anak asuhnya sempat terkendala hujan deras yang mengguyur Arab Saudi.

Baca Juga: Heboh Silfester Matutina Nyaris Adu Jotos vs Rocky Gerung, Ternyata Sosoknya Dekat dengan Jokowi

Meski demikian Shin Tae Yong memastikan kondisi skuad Timnas Indonesia cukup baik.

"Memang kondisi para pemain baik-baik saja, tetapi memang sudah dua hari latihan, dan hari kedua ini hujan deras. Ini hal unik di Arab dan hujan. Paling penting performa pemain, apakah meningkat atau tidak. Itu yang jadi perhatian utama saya saat ini," katanya dikutip laman PSSI.

Timnas Indonesia tergabung di Grup C pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Arab Saudi, Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Baca Juga: Verifikasi Data Lama? Pertamina Ungkap Cara Cepat Dapat QR Code Pertalite Usai Daftar BBM Subsidi

Baca Juga: Luhut Pastikan Pembatasan Pertalite Tak Berlaku Bagi Ojol, Harga BBM Subsidi Tidak Akan Naik

Setelah menghadapi Arab Saudi, Timnas Indonesia akan menantang Australia pada laga kedua Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 10 September 2024.***

Editor: Tim PRFM News

Tags

Terkini

Trending