BREAKING NEWS! Pendaftaran CPNS 2024 Diperpanjang Hingga 10 September, BKN Ingatkan Pelamar Perhatikan Hal Ini

Penulis: Asep Yusuf Anshori
Editor: Tim PRFM News
Pendaftaran CPNS 2024 resmi diperpanjang hingga 10 September 2024.
Pendaftaran CPNS 2024 resmi diperpanjang hingga 10 September 2024. /BKN Instagram

PRFMNEWS - Pendaftaran CPNS 2024 resmi diperpanjang hingga 10 September 2024.

Kabar mengenai diperpanjangnya pendaftaran CPNS 2024, disampaikan BKN melalui unggahan di Instagram resmi mereka.

Sebelumnya, pendaftaran CPNS 2024 sendiri akan ditutup pada Jumat 6 September 2024. Namun dikarenakan banyaknya kendala maka BKN memperpanjang pendaftaran CPNS 2024.

Baca Juga: Link Cek Keaslian e-Meterai CPNS 2024, Jangan Sampai Salah Beli

"Pendaftaran CPNS 2024 diperpanjang hingga 10 September 2024 pukul 23.59 WIB," tulis BKN.

Demi kelancaran proses pendaftaran CPNS 2024, BKN meminta para pelamar tidak mendaftar mendekati batas akhir waktu.

Baca Juga: Seorang Pria Ditemukan Gantung Diri di Cijerah Bandung

"Untuk kelancaran proses pendaftaran, para pelamar #SeleksiCPNS2024 diminta tidak melakukan pendaftaran saat mendekati batas akhir waktu. Pelamar diminta untuk memanfaatkan kesempatan waktu perpanjangan pendaftaran ini dengan maksimal," pungkasnya.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub