Klarifikasi Penyebab Web E-Meterai Peruri Sulit Diakses Pelamar CPNS Banjir Protes Refund Cuma 75 Persen

Penulis: Agung Tri Nurcahyo
Editor: Indra Kurniawan
Meterai Peruri Error, Begini Cara Beli e-Meterai Resmi CPNS 2024 di Pospay dan Posfin, Mudah Banget!
Meterai Peruri Error, Begini Cara Beli e-Meterai Resmi CPNS 2024 di Pospay dan Posfin, Mudah Banget! /

PRFMNEWS – Unggahan Instagram Peruri yang mengklarifikasi penyebab website pembelian e-Meterai di situs meterai-elektronik.com error atau tidak bisa diakses sejak Selasa, 3 September 2024 diserbu netizen para pelamar CPNS 2024 yang mempertanyakan besaran refund hanya 75% atau dipotong 25%.

Bahkan ada pelamar CPNS 2024 yang mengeluhkan sudah melakukan transfer pembayaran melalui website e-Meterai Peruri tersebut namun gagal dan uang tidak kembali. Hingga unggahan proses hingga syarat dan ketentuan refund atau pengembalian dana e-Meterai Peruri banyak dipertanyakan netizen.

Pada unggahannya, Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) selaku penyedia e-Materai CPNS 2024 memberikan penjelasan penyebab situs resmi mereka down hingga sulit diakses. Peruri pun menyampaikan permohonan maaf atas kendala pembelian e-Meterai bagi para pelamar CPNS 2024.

Baca Juga: Gampang Banget, Begini Cara Pembubuhan e-Meterai CPNS 2024 Termasuk Link Resmi Pembelian

Peruri mengungkapkan penyebab kenapa website pembelian e-Meterai down atau mengalami gangguan sehingga tidak bisa diakses karena terjadi lonjakan traffic sangat tinggi jelang masa penutupan pendaftaran CPNS 2024. Akibatnya muncul antrian cukup panjang bagi masyarakat yang ingin mengakses layanan e-Meterai sehingga tidak bisa melakukan pembelian dan pembubuhan.

“Atas kondisi dimaksud Peruri menyampaikan permohonan maaf atas kendala yang terjadi dalam proses pembelian dan pembubuhan meterai elektronik (e-meterai), khususnya dalam proses pendaftaran CASN 2024. Saat ini kami sedang melakukan upaya terbaik untuk memulihkan kualitas layanan agar website meterai elektronik dapat berfungsi secara penuh kembali oleh Seluruh pelamar CASN 2024,” tulis akun Instagram @peruri.digital, dikutip Rabu 4 September 2024.

Peruri juga mengklarifikasi terkait peserta CPNS 2024 yang sudah melakukan pembelian e-Materai dan kuotanya tidak digunakan, maka akan tetap bisa melakukan refund atau pengembalian dana.

Baca Juga: 15 Link Resmi Beli e-Meterai CPNS 2024, Lengkap Cara Pembubuhannya

"Kami memahami bahwa terkadang terjadi kendala dalam proses pembelian e-materai anda. Jangan khawatir untuk sobat CASN yang telah berhasil melakukan pembelian e-Materai pada website meterai-elektronik.com dan kuotanya tidak digunakan akan tetap bisa melakukan pengembalian dana," tulis akun @peruri.digital.

Peruri pun menjabarkan syarat dan ketentuan pengembalian dana e-Meterai bagi pelamar CPNS 2024 yang sudah melakukan transaksi melalui website resmi tersebut. Terdapat enam syarat-ketentuan yang harus dipahami para pembeli, yakni:

1. Pengajuan pengembalian dana maksimal 3 hari setelah pembayaran berhasil

2. Pembatalan pembelian hanya bisa dilakukan dalam satu invoice pembelian kuota secara utuh

3. Tidak bisa dilakukan pembatalan pembelian hanya untuk beberapa keping e-meterai dalam satu invoice

Baca Juga: Daftar Link Pembelian e-Meterai untuk Peserta CPNS, Begini Cara Cek Keasliannya

4. Jika kuota user tidak mencukupi untuk pembatalan pembelian maka pengajuan tidak akan diproses

5. Uang yang dikembalikan berjumlah 75% dari total pembayaran pada invoice pembelian

6. Permintaan pembatalan pembelian akan diproses maksimal 45 hari kalender.

Peserta CPNS 2024 yang ingin melakukan refund e-Materai juga diminta melampirkan data-data seperti:

1. Nomor handphone aktif
2. Nama
3. Bukti pembayaran
4. Sisa kuota saat ini
5. Nomor invoice yang dibatalkan.

Unggahan Peruri terkait klarifikasi penyebab website pembelian e-Meterai gangguan dan ketentuan refund tersebut dibanjiri komentar netizen yang menyoroti besaran refund hanya 75% hingga keluhan sudah melakukan pembayaran namun e-meterai tidak didapatkan.

Baca Juga: Pemkot Bandung Buka Lowongan CPNS 2024, Ada 48 Formasi Jabatan Bisa Dilamar, Cek Syaratnya di Sini

“Beli 2 keping. Udah transfer semua tapi di statusnya masih ‘Menunggu Pembayaran’ e-meterainya entah kemana rimbanya. Ini itungannya sedekah kah?” tulis akun @jupl***.

“Kok cuma 75% sisanya diapakan?” tulis akun @ades***.

“Kok 75% sih? Kan yang gangguan website loh, kenapa pembeli yang dirugikan sih?” tulis akun @lilo***.

“Kak saya udah beli 8 meterai. Udah payment. Dan kepotong uang saya. Tapi kok tetap ga nambah kuotanya? Bagaimana ini?” tulis akun @jong***.

“Tiap dibuka semua website yang terdaftar di Peruri, semuanya down. Harusnya ada solusi jika down e-meterai, bukan sibuk untuk merefund 75% lagi, ini e-meterai ajang bisnis kah? Kacau kali ah CPNS, kasih solusi bukan cuman update-update doang,” tulis akun @noni***.

“Apa pula pengembalian 75%. Penggelapan kalian?” tulis akun @gabr***.

“Kita ga butuh refunf, kita butuhnya e-meterai! Kalo udah ga ada stock matiin akses pembayaran dong. Udah beli tapi ga kedeteksi beli, itu maksudnya gimana!?” tulis akun wyn***.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub