Kaesang Sebut Tak Takut dan Siap Lawan Anies Baswedan Hingga Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024

Penulis: Ema Rachmawati
Editor: Asep Yusuf Anshori
Dari kiri, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Keyau U,u, PSI Kaesang Pangarep.
Dari kiri, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Keyau U,u, PSI Kaesang Pangarep. / Istimewa/

BANDUNG, PRFMNEWS - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep belum memberi jawaban pasti apakah dirinya akan maju di Pilkada Jakarta 2024.

Namun, Kaesang menyebut dirinya berani jika diminta melawan Anies Baswedan maupun Ridwan Kamil yang akan maju di Pilkada Jakarta 2024.

“Kalau saya pribadi, diminta untuk bisa nanti oleh masyarakat untuk maju ke pilkada melawan Pak Anies saya berani, melawan Pak Ridwan Kamil juga saya berani,” kata Kaesang dikutip dari ANTARA, Selasa 6 Agustus 2024.

Baca Juga: Respons Poster Budisatrio-Kaesang untuk Pilgub DKI Jakarta, Ridwan Kamil: Politik Selalu Ada Plot Twist

“Ya, kalau untuk di Jakarta kita tunggu, kan selama ini ada Pak Anies, ya. Terus ini ada juga yang terbaru ini Pak Ridwan Kamil,” ucapnya.

Ketika ditanyakan soal Ridwan Kamil yang akan diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) pada Pilkada Jakarta 2024, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu pun menilai sosok tersebut memiliki kapasitas yang memadai untuk memimpin Jakarta.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli berujar partainya bakal mengikuti langkah Koalisi Indonesia Maju (KIM) dalam mengusung bakal calon kepala daerah.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Maju Pilkada Jabar dan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Siapa Nama Cawagub Pendampingnya?

Baca Juga: Soal Pendamping di Pilwalkot Bandung 2024, Arfi Rafnialdi Akui Jalin Komunikasi dengan Sejumlah Sosok

KIM merupakan gabungan partai pengusung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

Seperti diketahui PSI merupakan salah satu partai yang tergabung dalam KIM yang mengusung Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 lalu. Selain PSI, ada Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Demokrat, PBB, Partai Gelora, Partai Garuda dan Prima yang tergabung di KIM.***

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub