Makin Banyak Bus Bagus Mengaspal, Menhub Harap Minat Masyarakat Naik Kendaraan Umum pun Meningkat

Penulis: Rifki Abdul Fahmi
Editor: Tim PRFM News
Menhub Budi Karya Sumadi saat meninjau salah satu stan karoseri bus di ajang GIIAS 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten pada Minggu, 21 Juli 2024.
Menhub Budi Karya Sumadi saat meninjau salah satu stan karoseri bus di ajang GIIAS 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten pada Minggu, 21 Juli 2024. /Kemenhub/

“Satu hal yang tak kalah penting, tingkat polusi udara di Indonesia juga dapat ditekan dengan masifnya penggunaan kendaraan listrik,” ungkap Menhub.

Lebih lanjut, Menhub juga berharap agar ekosistem baterai untuk kendaraan listrik dapat dikembangkan di dalam negeri. Pasalnya, harga baterai untuk kendaraan ini cukup tinggi, yakni sekitar 30-40 persen dari harga kendaraan listrik.

Baca Juga: Menhub Siap Dorong Optimalisasi Infrastruktur Transportasi di Bandung dengan Pinjaman 1,8 T dari Bank Dunia

“Selain impor baterai dari negara lain, tugas kita adalah melakukan penelitian yang komprehensif. Karena itu, Pemerintah telah bekerja sama dengan perguruan tinggi untuk dapat menciptakan baterai kendaraan listrik yang lebih ekonomis dan tahan lama,” ungkap Menhub.

Menhub mengapresiasi seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung terselenggaranya pameran otomotif berskala besar ini. Ia pun berharap ajang ini dapat memacu kemandirian industri otomotif secara nasional dan memperkuat posisi Indonesia di kancah internasional, sehingga pada akhirnya bisa meningkatkan devisa negara.

Sebagai informasi, pemerintah telah menerbitkan berbagai regulasi dan kebijakan guna mendukung percepatan program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) untuk transportasi jalan. Adapun dukungan yang diberikan oleh Kementerian Perhubungan adalah melalui kebijakan insentif fiskal untuk tarif uji tipe dan tarif Sertifikat Uji Tipe, baik untuk KBLBB baru maupun kendaraan hasil konversi.***

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub