5 Ide Ice Breaking MPLS 2024 Paling Seru, Lengkap Cara Bermainnya

Penulis: Rian Firmansyah
Editor: Tim PRFM News
Ilustrasi Arti Ice Breaking MPLS itu apa, Ini 7 Contoh Ice Breaking MPLS,
Ilustrasi Arti Ice Breaking MPLS itu apa, Ini 7 Contoh Ice Breaking MPLS, /Pixabay/artisano

BANDUNG, PRFMNEWS - Berikut 5 ide ice breaking pada kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) 2024 paling seru beserta cara bermainnya.

MPLS saat ini sedang dilaksanakan di beberapa sekolah sebagai masa orientasi siswa baru mengenal lingkungan sekolah.

Dalam rangkaian kegiatan MPLS ini, para peserta diberikan banyak materi dan tugas mengenai lingkungan sekolah sehingga pastinya para peserta mudah bosan dan tidak fokus pada kegiatan.

Maka dari itu diperlukan yang namanya ice breaking untuk mengembalikan fokus dan semangat peserta.

Baca Juga: Jadwal Spanyol vs Inggris di Final EURO 2024

Agar MPLS tidak boring, simak beberapa ide ice breaking berikut.

1. Adu Yel-yel

Adu yel yel menjadi salah satu cara agar semangat peserta kembali bangkit. Biasanya peserta sudah di kelompok-kelompokan, lalu setiap kelompok disuruh untuk membuat yel-yel masing-masing.

Ketika ice breaking, setiap kelompok bisa menyanyikan yel-yel masing-masing. Kelompok yang paling semang nantinya akan jadi pemenang dan bisa diberi hadiah apabila ada.

2. Tepuk berirama

Tepuk berirama bisa membangkitkan semangat dan fokus peserta. Peserta dibagi menjadi 3 bagian sesuai barisan.

Barisan pertama akan disuruh untuk melakukan tepukan dengan irama 2 kali tepuk diakhiri dengan berteriak 'Ha', sementara baris kedua disuruh untuk melakukan tepukan dengan irama 2 kali tepuk diakhiri dengan berteriak 'Ho'.

Barisan terakhir disuruh untuk melakukan gerakan menggulungkan tangan sebanyak 2 kali lalu diakhiri berteriak 'Eeaaa' sebagai puncak irama.

Sementara MC atau pembawa acara memimpin tepuk dengan menunjuk tiap barisan yang harus bersuara.

Baca Juga: Awas Disalahgunakan! Ini Langkah-langkah Cek KTP Dipakai Pinjol atau Tidak Secara Online dan Offline

3. Tepuk pagi, siang, malam

Ice breaking yang satu ini mudah dilakukan karena peserta hanya harus fokus dengan intruksi.

Apabila pembawa acara mengatakan pagi, peserta harus bertepuk tangan satu kali.

Apabila pembawa acara mengatakan siang, peserta harus bertepuk tangan 2 kali. Sementara peserta tidak boleh menepuk tangan apabila pembawa acara mengatakan malam.

Kefokusan peserta di tes apabila pembawa acara mengucapkan tiap intruksinya dengan cepat dan diakhiri kata malam.

Apabila masih ada yang menepukan tangannya artinya belum semua peserta fokus.

4. Simon says

Ice breaking yang melatih fokus ini cukup mengecoh sehingga peserta juga bisa kembali bersemangat. Cara bermainnya yaitu pembawa acara mengatakan "Simon says, ikuti apa yang saya ucapkan."

Peserta harus mengikuti intruksi yang diberikan pembawa acara apabila pembawa acara mengatakan simon says di awal kalimat perintahnya, contohnya seperti "Simon says pegang hidung" maka peserta harus memegang hidung.

Apabila pembawa acara tidak mengawali intruksinya dengan Simon Says, peserta tidak boleh menuruti arahannya.

Lalu di akhir, pembawa acara seolah-olah takjub dengan para peserta yang fokus lalu mengapresiasi peserta dengan mengajak peserta bertepuk tangan.

Apabila para peserta tepuk tangan, maka para peserta gugur karena tepuk tangan itu merupakan jebakan arahan tanpa kata-kata Simon Says.

Baca Juga: Apa Itu MPLS? Simak Kegiatan, Tujuan, dan Manfaatnya untuk Para Siswa Baru

5. Story telling

Ice breaking Story Telling dapat membangkitkan semangat peserta dengan bergerak. Ice breaking yang satu ini cocok untuk kelompok kecil kurang dari 50 orang agar mudah dipantau.

Nantinya pembawa acara membawakan cerita mengenai apapun. Dalam cerita tersebut, pembawa acara akan menyebutkan angka yang harus diperhatikan para peserta.

Peserta harus mencari teman dengan jumlah sesuai angka yang disebutkan.

"Kancil pun pergi menuju sebrang sungai dengan melompati 3 kepala buaya," contoh arahan pembawa acara.

Maka peserta harus memebentuk kelompok dengan jumlah 3 orang. Kelompok ini akan berubah-ubah jumlahnya sesuai dengan angka selanjutnya yang disebutkan.

Itu tadi merupakan ide Ice Breaking yang dapat membangkitkan semangat dan mengembalikan fokus peserta.

Agar peserta lebih bersemangat memainkannya, cobalah untuk memberikan hukuman ringan bagi peserta yang kalah. Semoga bermanfaat.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub