Hanya untuk 9 Juta Penerima, BLT Rp500 Ribu Cair September, Cek Daftar Penerima di Sini

- 12 September 2020, 12:58 WIB
Ilustrasi Uang.*
Ilustrasi Uang.* /PRFM

PRFMNEWS - Di tengah pandemi covid-19 pemerintah menyadari banyak warga yang terdampak secara ekonomi. Maka dari itu, pemerintah memberikan berbagai jenis bantuan sosial (bansos) berupa bantuan langsung tunai (BLT) kepada jutaan warga.

Salah satu bansos BLT yang disalurkan pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) adalah bantuan tambahan berupa bantuan sosial tunai (BST) sebesar Rp500 ribu untuk keluarga penerima manfaat (KPM) program sembako non PKH. Warga bisa mengecek sendiri apakah masuk dalam penerima bantuan ini atau tidak

Menurut Dirjen PFM, Asep Sasa Purnama, BST Rp500 ribu itu akan disalurkan kepada 9 juta KPM dengan total anggaran Rp4,5 Triliun. Untuk daftar penerima bisa dicek manual oleh masing-masing KPM.

Baca Juga: Pemprov Jabar Bagikan Mobil MASKARA ke 270 Desa Mandiri

"Sebanyak 9 juta KPM dari Program Sembako non PKH mendapatkan tambahan bantuan Rp500 ribu rupiah dengan total anggaran senilai 4,5 triliun," kata Asep.

BLT sebesar Rp500 ribu itu hanya diberikan satu kali dan dapat dicairkan mulai September ini di ATM, Kantor Cabang, atau e-warong menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang mereka miliki selama ini melalui Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) yakni Bank Mandiri, BNI, BRI dan BTN.

Baca Juga: Cair September Ini, Begini Loh Cara Cek Bansos Rp500 Ribu

Program Sembako dimaksudkan untuk mengurangi beban pengeluaran KPM melalui pemenuhan sebagian kebutuhan pangan, menyajikan pilihan gizi yang lebih seimbang kepada KPM, serta memberikan kendali kepada KPM dalam memenuhi kebutuhan pangan. Di sisi penyelenggaraannya, Program Sembako bertujuan untuk meningkatkan ketepatan sasaran, waktu, jumlah, harga, kualitas, dan administrasi.

Baca Juga: Soal Pasar Tumpah GBLA, Pemkot Tegaskan Penutupan Bersifat Kondisional

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x