Kehabisan Tiket KA Lebaran? Cek Cara Alternatif ini Saat Pesan Online untuk Hindari Percaloan

- 27 Maret 2023, 14:25 WIB
Ilustrasi kereta.
Ilustrasi kereta. /KAI

3. Cari Rute Alternatif

Jika tiket KA yang diinginkan habis, Anda bisa mencari rute alternatif atau bisa juga menggunakan kereta dengan sifat persambungan dengan memanfaatkan fitur “Connecting Train” di KAI Access.

Misalnya, jika rute Jakarta menuju Solo habis, Anda bisa memesan jalur Jakarta – Bandung terlebih dahulu, lalu diteruskan dari Bandung menuju Solo. Atau, bisa juga Jakarta – Cirebon, lalu Cirebon – Solo.

Namun, penumpang wajib memastikan jeda waktu keberangkatan antar KA awal dan selanjutnya lebih dari 180 menit, sehingga penumpang bisa mengurangi risiko keterlambatan atau ketinggalan KA lanjutannya.

Baca Juga: KAI Sebar Diskon Tiket Kereta Api Mudik-Balik 2023 Semua Kelas, Ini Daftar KA, Syarat, Jadwal Pesannya

Ketika memanfaatkan fitur Connecting Train, di layar aplikasi KAI Access akan muncul secara otomatis alternatif persambungan KA yang memungkinkan dipilih penumpang.

KAI berkomitmen dalam menyediakan tiket KA saat peak season seperti masa angkutan Lebaran ini dilakukan secara transparan dan terpercaya bagi seluruh pelanggan.

KAI mengklaim akan menangkal praktik percaloan tiket KA Lebaran dengan sejumlah kebijakan pemesanan tiket yang disesuaikan.

Selain itu, untuk mendukung tak adanya calo tiket, KAI mengajak masyarakat yang mengetahui adanya praktik percaloan tersebut untuk melaporkan ke pihaknya secara online ke kanal resmi KAI.***

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x