Minat Buka SPBU Shell Sendiri? Ini Syarat, Modal dan Jenis Produk yang Bakal Jadi Sumber Pendapatan

- 12 Maret 2023, 19:10 WIB
SPBU Shell Lippo Karawaci yang berada di Kabupaten Tangerang
SPBU Shell Lippo Karawaci yang berada di Kabupaten Tangerang /Foto: Seputar Tangsel/Ivan Two Putra Panjaitan/

PRFMNEWS – Shell menawarkan program kemitraan untuk pengusaha lokal yang ingin punya bisnis SPBU sendiri melalui Program Kemitraan Dealer.

Info seputar syarat, modal awal, jenis produk yang akan jadi sumber pendapatan, hingga skema investasi dan penentuan lokasi untuk membuka SPBU Shell sendiri dapat disimak dalam artikel ini.

Jika buka dan punya SPBU Shell sendiri, apa saja jenis produk yang akan menjadi sumber pendapatan? Pertanyaan ini paling lazim muncul sebelum Anda memutuskan sebagai Mitra Dealer Shell.

Baca Juga: Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Kenalkan Program 1.000 Warung kepada SAPMA PP Jawa Barat

Dikutip dari laman resmi Shell, ada tiga produk utama yang akan menjadi sumber pendapatan bagi pemilik bisnis SPBU Shell:

1. Bahan Bakar Shell

Bahan bakar tentu jadi produk utama yang dijual di SPBU Shell milik Anda. Shell menawarkan keuntungan yang kompetitif yang akan menjadi sumber pendapatan utama bagi Mitra SPBU Shell ketika memiliki bisnis SPBU. Margin bahan bakar akan berbeda, tergantung tipe produk bahan bakar yang dijual.

2. Penjualan Pelumas (SHOC+)

Dengan menjadi Mitra SPBU Shell, Anda dapat menjual pelumas berkualitas dari Shell yang diproduksi dengan bahan dasar gas alam dan melindungi pemakaian mesin dari korosi.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x