Siap-siap! Kemenhub Buka Program Mudik Gratis 2023 Naik Bus dari Tangerang, Begini Cara Daftarnya

- 10 Maret 2023, 19:00 WIB
Info mudik gratis.
Info mudik gratis. /prfmnews

PRFMNEWS – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mendukung program mudik gratis Lebaran 2023 naik bus yang diadakan Ditjen Perhubungan Darat (Hubdat) Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Pendaftaran program mudik gratis 2023 dari Ditjen Hubdat Kemenhub yang dilaksanakan oleh Dishub Kota Tangerang menggunakan bus ini juga menyediakan layanan angkut sepeda motor.

Jadwal, cara, dan alur daftar program mudik gratis 2023 naik bus yang dapat turut serta mengirim sepeda motor pemudik ini diungkap Kepala Dishub Kota Tangerang Achmad Suhaely.

Baca Juga: Kuota Habis, Pendaftaran Mudik Gratis dari Pemkot Cimahi Ditutup

Achmad Suhaely menyebut program mudik gratis 2023 kali ini bertajuk “Ayo Mudik Naik Bus, Bisa Bawa Serta Sepeda Motor Anda”.

Program ini, ungkapnya, merupakan bagian tindak lanjut dari program mudik gratis besar-besaran yang diluncurkan Ditjen Hubdat Kemenhub.

“Program ini memfasilitasi masyarakat yang ingin mudik sekaligus membawa kendaraan bermotornya ke kampung halaman masing-masing secara gratis,” kata Achmad dikutip prfmnews.id dari laman resmi Pemkot Tangerang, Jumat 10 Maret 2023.

Baca Juga: KAI Pastikan Tiket Mudik Lebaran 2023 Masih Tersedia, Ini Daftar Kereta Api Paling Banyak Dipesan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x