Pamit ke Ganjar Pranowo, Tim Sepakbola Putri Soina Jateng Tegetkan Juara di Thailand

- 11 November 2022, 21:42 WIB
Tim sepakbola putri Soina Jateng bertemu Ganjar Pranowo di Rumah Dinas Puri Gedeh, Jumat 11 November 2022.
Tim sepakbola putri Soina Jateng bertemu Ganjar Pranowo di Rumah Dinas Puri Gedeh, Jumat 11 November 2022. /

PRFMNEWS - Tim sepakbola putri Soina Jateng berpamitan sekaligus memohon restu kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebelum bertolak ke Thailand untuk mengikuti ajang Special Olympics Unified South East Asia Football Cup 2022 pada 12-16 November.

Tim yang menjuarai Pesonas 2022 itu memasang target tinggi untuk meraih emas dalam event tersebut.

"Kami akan bertanding, kebetulan tim sepakbola putri Jawa Tengah mewakili Indonesia untuk event di Thailand yang diikuti tujuh negara. Kami ingin meminta restu dari Pak Ganjar,"ujar Ketua Pengda Soina Jateng, Kristijani Kirana, usai mendampingi tim sepakbola putri bertemu Ganjar Pranowo di Rumah Dinas Puri Gedeh, Jumat 11 November 2022.

Baca Juga: 3 Provinsi Baru di Papua Resmi Punya Pj Gubernur, Dilantik Mendagri Hari ini

Tim sepakbola putri Soina Jateng bertemu Ganjar Pranowo di Rumah Dinas Puri Gedeh, Jumat 11 November 2022.
Tim sepakbola putri Soina Jateng bertemu Ganjar Pranowo di Rumah Dinas Puri Gedeh, Jumat 11 November 2022.

Selain meminta restu, lanjut Kristijani, ia ingin atlet yang akan bertanding mendapatkan suntikan semangat dan moral dari Ganjar Pranowo.

Apalagi Ganjar Pranowo merupakan sosok yang selalu mendukung para atlet berkebutuhan khusus untuk mengukir prestasi.

"Supaya anak-anak juga merasakan sesuatu bahwa Gubernur kami begitu peduli dari dulu sampai sekarang tetap peduli. Tidak hanya akhir-akhir tapi dari pertama kali, delapan tahun yang lalu sampai sekarang komitmen," kata Ganjar Pranowo.

Baca Juga: FIFA Minta KLB Digelar 16 Februari 2023, PSSI Ikuti Arahan

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x