4 Perbedaan Kereta Hype Trip dengan Reguler yang Baru Diterapkan Pertama pada Perjalanan KA Taksaka

- 25 September 2022, 19:00 WIB
PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero meluncurkan kereta baru konsep Hype Trip: Traveling Feel More Fun.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero meluncurkan kereta baru konsep Hype Trip: Traveling Feel More Fun. /DOK PT KAI.

PRFMNEWS – Perbedaan mendasar dari rangkaian kereta api (KA) konsep Hype Trip dengan rangkaian gerbong kereta eksekutif reguler atau biasa terlihat dari empat hal.

Empat perbedaan kereta Hype Trip ini dapat ditemui baru pada KA Taksaka (Yogyakarta-Gambir pp) sebagai pilot project konsep baru dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero ini.

Empat hal mencolok yang membedakan KA Taksaka Hype Trip dengan regular, yakni desain gerbong, menu makanan dan minuman, fasilitas hiburan tambahan, serta seragam para petugas/kru.

Peluncuran KA Taksaka konsep Hype Trip dilakukan di Stasiun Yogyakarta pada Jumat, 23 September 2022.

Baca Juga: Pelatih Curacao Kecewa Berat Timnya Dikalahkan Indonesia: Kami Memang Buat Dua-Tiga Kesalahan

Kereta Hype Trip ini dihadirkan untuk lebih memanjakan penumpang dari kalangan kaum milenial yang berdasarkan data KAI sejauh ini banyak menyasar KA Taksaka.

Melalui rebranding KA Taksaka menjadi kereta Hype Trip ini, KAI menyediakan menu makanan dan minuman yang disesuaikan dengan selera kaum milenial.

Menu khusus yang ditawarkan yaitu Es Kopi Susu Gula Aren, Thai Tea, Cream Soup, Tom Yum, Spaghetti, Chicken Katsu & Kentang Goreng, Indomie Goreng Chicken Katsu Sambal Geprek, Dimsum, Odeng, dan lainnya.

Pada kereta Hype Trip juga tersedia fasilitas hiburan tambahan yakni board game yang dapat dimainkan selama dalam perjalanan. Tambahan fasilitas berupa permainan ini yaitu flash card, jenga block, UNO card, dan ular tangga.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x