Masuk Kategori Virus Baru, Epidemiolog Minta Pemerintah Edukasi Dini Penyakit Cacar Monyet

- 27 Mei 2022, 13:00 WIB
Setidaknya 11 negara telah melaporkan kasus cacar monyet (monkeypox).
Setidaknya 11 negara telah melaporkan kasus cacar monyet (monkeypox). /(Foto: PMJ News/Ilustrasi/Dok Net)/

PRFMNEWS - Penyakit cacar monyet yang semakin merebak di luar negeri memang belum terdeteksi di Indonesia hingga saat ini.

Namun demikian, penyakit cacar monyet yang mulai merebak di berbagai belahan negara lain tetap patut diwaspadai.

Meskipun belum ada laporan konfirmasi, penyakit cacar monyet perlu diwaspadai mengingat aktivitas penerbangan antar negara yang mulai aktif kembali.

Kewaspadaan terhadap penyakit cacar monyet salahsatunya disampaikan oleh Epidemiolog dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto yang meminta pemerintah melakukan edukasi dini.

Baca Juga: Pemkab Garut Siapkan Uang 'Kadeudeuh' untuk Peternak yang Terimbas Wabah PMK

Dianggap berhasil dalam kasus Covid-19, Epidemiolog Unsoed dr Yudhi Wibowo meyakinkan adanya edukasi dini bisa menjadi langkah awal yang tepat menanggapi penyakit cacar monyet.

"Meskipun hingga saat ini belum ada kasus cacar monyet di Indonesia namun edukasi sedini mungkin perlu sekali. Mengingat saat ini sudah banyak negara melaporkan penyakit cacar monyet tersebut," ucap dr. Yudhi Wibowo seperti dikutip prfmnews.id dari ANTARA, Jumat, 27 Mei 2022.

Edukasi dini dan sosialisasi menurut dr. Yudhi Wibowo selain meningkatkan kewaspadaan, juga akan mampu menepis hoax yang biasanya akan banyak beredar.

Baca Juga: Awas! Otak Bisa Rusak karena Aktivitas Sederhana Ini, Salah Satunya Kurang Kontak Sosial

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x