Polisi Dalami Kerangkeng dan Dugaan Perbudakan yang Dilakukan Bupati Langkat

- 25 Januari 2022, 06:45 WIB
Kerangkeng yang ada di belakang rumah Bupati Langkat Sumut untuk para pekerja perkebunan sawit
Kerangkeng yang ada di belakang rumah Bupati Langkat Sumut untuk para pekerja perkebunan sawit /Migrant CARE/

PRFMNEWS - Warga dibuat kaget dengan adanya temuan kerangkeng di rumah Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin-angin.

Usai adanya temuan itu, Polda Sumatera Utara (Sumut) langsung melakukan penyelidikan atas temuan kerangkeng di rumah Bupati Langkat di Desa Raja Tengah, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, kerangkeng yang diduga ditempati oleh para pekerja perkebunan sawit itu diduga sudah ada sejak 10 tahun lalu.

Baca Juga: Polri Beri Kepastian Kapan Plat Kendaraan akan Dipasangi Chip

Baca Juga: Bantu Ringankan Beban Puluhan Pejuang Pendidikan SDN Ciloma Sukabumi, Ridwan Kamil Beri Hadiah Perahu

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Humas Polda Sumut (@poldasumaterautara)

“Polda Sumut sudah membentuk Tim dan bekerjasama dengan BNNP Sumut dan BNNK Langkat, hasil penyelidikan Tim Tempat itu berdasarkan informasi yang diterima sudah ada sejak 2012 sampai dengan OTT KPK,” kata Hadi dalam keterangan dikutip prfmnews.id hari ini Selasa, 25 Januari 2022.

Terkait dengan adanya dugaan kerangkeng tempat perbudakan modern sampai saat ini masih didalami tim dari Polda Sumut.

“Tim sedang bekerja, Informasi, keterangan dan fakta-fakta dilapangan Semua sedang kita gali,” jelasnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x