DPR Minta Permintaan Tambahan Dana Rp1,4 Triliun untuk PON Papua Tertib Administrasi

- 13 September 2021, 14:09 WIB
PON XX Papua
PON XX Papua /Antara/HO-PB PON Papua


PRFMNEWS - Anggota Komisi X DPR RI, Mujib Rohmat mengingatkan proses alokasi anggaran tambahan PON XX Papua Rp1,4 triliun harus tertib administrasi.

Hal ini mengingat adanya permintaan dari Pengurus Besar PON Papua soal penambahan anggaran Rp1,4 triliun kepada pemerintah.

"Karena itu mungkin ada afirmasi dari pemerintah agar ada bagaimana jalan keluarnya untuk melaksanakan kegiatan tersebut tanpa melanggar ketentuan UU yang disebutkan. Barangkali memang masih perlu kesamaan persepsi mengenai bagaimana agar ini bisa diselesaikan dengan baik," ujar Mujib dikutip dari laman resmi DPR RI, Senin 13 September 2021.

Baca Juga: Menkes Sebut Ribuan Orang Positif Covid Masih Jalan-jalan ke Mall, Ketahuan dari Aplikasi Peduli Lindungi

Saat ini anggaran penyelenggaraan PON XX yang sudah tersalurkan adalah Rp1,7 triliun dan bersumber dari APBN lewat Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Sedangkan tambahan anggaran sebesar Rp1,4 triliun ini rencananya akan dialokasikan untuk akomodasi kontingen, transportasi, konsumsi, dan tambahan kegiatan lainnya.

Baca Juga: Anggaran Rp1,4 Triliun untuk Konsumsi PON Papua Belum Cair dari Pusat

Baca Juga: Selain Kasih Uang Saku, Wali Kota Bandung juga Janjikan Bonus untuk Atlet PON PAPUA yang Pulang Bawa Medali

"Saya kira (persoalan tambahan anggaran) ini bisa diselesaikan. Karena ini pemerintah diharapkan punya kearifan terhadap kondisi yang seperti ini meskipun harus tetap tertib terhadap keuangan," pungkasnya.***

Editor: Rizky Perdana

Sumber: DPR RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x