BPOM Beberkan Kemanjuran Vaksin Pfizer untuk Anak-Anak, Begini Katanya

- 16 Juli 2021, 08:58 WIB
Ilustrasi vaksin. Indonesia akan kedatangan vaksin pfizer dengan jumlah 50 juta dosis.
Ilustrasi vaksin. Indonesia akan kedatangan vaksin pfizer dengan jumlah 50 juta dosis. /Pixabay/x3

PRFMNEWS - Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) menginformasikan kabar terbaru soal vaksin Pfizer.

Kepala POM Penny K Lukito menyebut tingkat kemanjuran vaksin Pfizer untuk kelompok usia remaja 12-15 tahun mencapai 100 persen.

"Data uji klinik fase III, efikasi comirnaty untuk usia 16 tahun ke atas adalah 95,5 persen dan remaja usia 12-15 adalah 100 persen," jelas Penny dalam konferensi pers virtual, Kamis 15 Juli 2021.

Baca Juga: Tol Layang MBZ Jakarta-Cikampek Ditutup Sementara Mulai 16 Hingga 22 Juli 2021

Oleh karena itu, BPOM pun telah menerbitkan izin penggunaan darurat (EUA) vaksin Pfizer pada 14 Juli 2021 lalu.

Baca Juga: UPDATE TERBARU ! 20 Daerah di Jawa Barat Masuk Zona Merah Covid-19, Di Mana Saja?

Menurut Penny, izin penggunaan darurat itu dikeluarkan setelah pihaknya rampung mengkaji hasil daftar penggunaan darurat (mergency use listing/EUL) dari WHO.

Baca Juga: Catat Nih Wargi Bandung ! Begini Prosedur Permintaan dan Donor Plasma Konvalesen di PMI Kota Bandung

Lebih lanjut Penny mengatakan, untuk aspek keamanan yang telah dikaji bersama Komite Penasihat Ahli Imunisasi Nasional (ITAGI) menunjukkan bahwa secara umum vaksin berbasis teknologi mRNA ini aman dan dapat ditoleransi pada semua kelompok usia.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x