Pancasila dalam Tindakan Bersatu untuk Indonesia Tangguh di Masa Pandemi Covid-19

- 14 Juli 2021, 17:39 WIB
 Podcast Kemendagri "Pancasila dalam Tindakan Bersatu untuk Indonesia Tangguh"
Podcast Kemendagri "Pancasila dalam Tindakan Bersatu untuk Indonesia Tangguh" /Puspen Kemendagri.

PRFMNEWS - Direktorat Jenderal (Ditjen) Politik dan Pemerintahan Umum (Pol & PUM) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Podcast dengan topik “Pancasila dalam Tindakan Bersatu untuk Indonesia Tangguh".

Adapun Narasumber yang dihadirkan, yaitu Deputi Pengendalian dan Evaluasi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Rima Agristina.

Acara Ngobrol Politik Podcast atau Ngopi episode ke-3 kali ini disiarkan langsung di channel Youtube Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri, Rabu 14 Juli 2021.

Dalam pembahasannya, Rima menjelaskan, kondisi krisis seperti pandemi Covid-19, serta banjirnya informasi dari berbagai kanal dan media, masyarakat harus bersatu dan tidak mudah percaya informasi yang menyesatkan, apalagi sampai mengadu domba dan menghancurkan kesatuan bangsa.

Baca Juga: Pemprov Jabar Gencarkan Vaksinasi Mobile, Jangkau Masyarakat hingga Pelosok Desa

“Ayo kita kuatkan dengan meningkatkan kepercayaan satu sama lain, jangan mudah percaya berita-berita, harus dicek kebenarannya dan jangan mudah diadu domba,” beber Rima.

Kondisi ini juga perlu didukung dengan kepercayaan dari masyarakat kepada pemerintah sebagai pemegang otoritas kebijakan dalam pengendalian pandemi Covid-19.

Rima juga meminta masyarakat agar tak mudah percaya pada informasi atau berita yang tidak jelas sumber dan kebenarannya yang dapat menggerus kepercayaan masyarakat.

“Dengarkan arahan dari pemerintah dan jangan mudah terprovokasi,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x