Mau Cek Penerima BLT UMKM Rp1,2 Juta Tahun 2021? Segera Periksa di Link Berikut

- 17 April 2021, 16:35 WIB
Ilustrasi:  Pemerintah menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) Januari 2021. Berikut syarat dan cara daftar BLT Dana Desa Rp600 Ribu.*/
Ilustrasi: Pemerintah menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) Januari 2021. Berikut syarat dan cara daftar BLT Dana Desa Rp600 Ribu.*/ /dok.PRFM



PRFMNEWS - Pemerintah sudah mulai menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) untuk UMKM. Tahun 2021 ini, besaran BLT UMKM adalah senilai Rp1,2 juta.

Salah satu bank penyalur bantuan bagi pelaku UMKM ini adalah bank BRI.

Masyarakat yang ingin mengetahui apakah mendapat BLT UMKM atau tidak, bisa segera memeriksanya di link https://eform.bri.co.id/bpum.

Selain bisa mengecek di link tersebut, penerima BLT UMKM juga akan mendapatkan pemberitahuan dari bank penyalur.

"Penerima yang lama itu akan otomatis dihubungi oleh bank penyalur untuk tinggal menandatangani surat pertanggungjawaban mutlak untuk pencairan itu," kata Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian koperasi dan UKM Eddy Satriya saat On Air di Radio PRFM 107,5 News Channel beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Diduga Karena Gas Bocor, Rumah Warga Bandung Ini Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp60 Juta

Baca Juga: Bocoran Preman Pensiun 5, Minggu 18 April 2021 : Cecep Kembali ke Terminal, Kang Pipit Kecelakaan

Adapun cara memeriksa penerima BLT melalui laman BRI adalah dengan masuk ke laman https://eform.bri.co.id/bpum. 

Setelah masuk ke laman tersebut, calon penerima BLT UMKM cukup memasukan NIK dan kode verifikasi.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x