PDIP Isyaratkan Usung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024 Asalkan Ini Syaratnya

21 Agustus 2024, 13:00 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) menyapa warga saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor di Jl. Jend. Sudirman, Jakarta, Minggu (4/8/2024). Anies yang diusung oleh Partai NasDem sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024 itu menyempatkan waktu untuk berolahraga dan menyapa warga. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/rwa. /ASPRILLA DWI ADHA/ANTARA FOTO

BANDUNG, PRFMNEWS - PDIP mengisyaratkan mengusung Anies Baswedan untuk Pilkada Jakarta 2024.

Hal itu muncul setelah MK mengubah aturan soal ambang batas pemilihan kepala daerah termasuk Pilkada Jakarta 2024.

Meski demikian PDIP mengajukan syarat kepada Anies Baswedan apabila ingin diusung maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Juga: Dulu Mesra dengan Anies Baswedan, Kini Cak Imin Pilih Berpaling di Pilkada Jakarta 2024: Proses Politik Cepat

"Kami berharap bahwa calon tersebut harus menjadi kader partai," ujar Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun, Selasa 20 Agustus 2024.

Komarudin juga menekankan bahwa PDIP memiliki beberapa kader potensial untuk Pilkada Jakarta, seperti mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Djarot Saiful Hidayat.

Selain itu, ada pula anggota DPR RI dari dapil Jakarta, Eriko Sotarduga, dan Masinton Pasaribu, yang juga merupakan kader potensial.

Baca Juga: PDIP Sambut Baik Putusan MK Ubah Aturan Pilkada: Kemenangan Melawan Oligarki Parpol Antidemokrasi

"Kami masih memiliki kader seperti Ahok, Djarot, Eriko, dan Masinton. Mereka semua adalah kader partai. Tinggal melihat siapa yang akan ditugaskan oleh Ibu Ketua Umum untuk dipilih oleh rakyat DKI Jakarta," ungkap Komarudin.

Lebih lanjut, ia menyatakan bahwa keputusan mengenai calon kepala daerah berada di tangan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga: Ditanya Pilih Persib Bandung atau Persija Jakarta, Ridwan Kamil Tunjukan Jam Tangan Oranye

"Kewenangan penuh ada pada Ketua Umum. Jadi, Anda tidak perlu khawatir. Pada waktunya, PDI Perjuangan pasti akan mengajukan calon," tegasnya.***

Editor: Tim PRFM News

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Trending