Jelang Piala Dunia U-20 2021, Pemkab Bandung Berencana Tambah Lapangan Latihan di SJH

- 30 Juni 2020, 14:26 WIB
Petugas mengecek kondisi rumput di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (24/3/2020).* BUDI SATRIA/PRFM
Petugas mengecek kondisi rumput di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (24/3/2020).* BUDI SATRIA/PRFM /

PRFMNEWS - Stadion si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung dipilih PSSI untuk menjadi salah satu venue pertandingan pada Piala Dunia U-20 tahun 2021 mendatang. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung pun mulai melakukan berbagai persiapan.

Asisten Daerah II Setda Kabupaten Bandung Marlan mengatakan, saat ini di Stadion si Jalak Harupat baru ada satu lapangan untuk latihan. Jika memungkinkan, Pemkab Bandung berencana menambah satu lagi lapangan latihan.

"Mungkin lapang latihan itu juga bisa dipakai. Tetapi kemarin ada satu lagi yang dipertimbangkan untuk dibangun di Jalak Harupat dan sudah disiapkan lahannya dan mudah-mudahan di waktu yang tersisa bisa terbangun," ungkap Marlan saat ditemui di sela-sela kunjungannya ke Stadion si Jalak Harupat, Selasa (30/6/2020).

Baca Juga: KPU Depok Pastikan Protokol Kesehatan akan Diterapkan di Semua Agenda Pilkada Serentak

Sebagai informasi, untuk sarana latihan tim peserta Piala Dunia U-20 2021 nanti, ada empat lapang yang telah dipersiapkan yakni Gor Jati Unpad, Stadion Siliwangi, SPOrT Jabar, Lapangan Sabuga.

Sebagai fasilitas tambahan, nantinya akan ada fasilitas air minum di beberapa titik di stadion si Jalak Harupat. Menurut Marlan, fasilitas ini akan disiapkan oleh PDAM Tirta Raharja.

Baca Juga: Agar Tak Ada Kecurigaan Manipulasi Data Dalam PPDB, Alamat Calon Siswa Diminta untuk Ditampilkan

"Air minum secara langsung sudah ada fasilitasnya tinggal koordinasi dengan PDAM untuk dihidupkan kembali," ungkapnya.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x