Oded Pastikan Tak Ada 'Titipan' di PPDB Kota Bandung

- 16 Juni 2020, 06:57 WIB
Wali Kota Bandung Oded M Danial saat meninjau operasional The Kings Shopping Centre, Jalan Kepatihan, Kota Bandung, Senin (15/6/2020).**
Wali Kota Bandung Oded M Danial saat meninjau operasional The Kings Shopping Centre, Jalan Kepatihan, Kota Bandung, Senin (15/6/2020).** /Tommy Riyadi/PRFM

BANDUNG,(PRFM) - Pendaftaran peserta didik baru (PPDB) tingkat SD dan SMP di kota Bandung sudah dimulai sejak Senin, 15 Juni 2020 kemarin. Untuk proses PPDB semua dilakukan secara daring di web resmi PPDB Kota Bandung.

Terkait PPDB ini, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial meminta orang tua calon siswa untuk tertib mengikuti prosedur PPDB 2020. Ia menegaskan, pelaksanaan PPDB di Kota Bandung harus sesuai prosedur.

 

Baca Juga: Disebut-sebut Sebagai Calon Bupati Bandung, Nia Agustina Tunggu Keputusan Golkar

Untuk itu, ia mengimbau kepada orang tua calon siswa tak perlu khawatir jika ingin mendaftarkan anaknya. masyarakat tinggal mengakses situs yang telah disedikan.

Oded menegaskan dan memastikan, tidak ada istilah ‘titipan’ kepada para petugas untuk mendaftar dan sampai masuk ke sekolah yang diinginkannya.

Baca Juga: Penuhi Syarat dan Izin Orangtua, Sekolah di Zona Hijau Boleh Buka

“Untuk titipan itu di Kota Bandung tidak ada,” tegasnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Humas Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x