PSBB Proporsional di Kota Bandung Dilanjutkan hingga 26 Juni 2020

- 12 Juni 2020, 17:47 WIB
 Walikota Bandung Oded M. Danial saat acara seremonial penerimaan tenaga medis di rumah singgah P4TK IPA Bandung, Selasa (12/5/2020).*
Walikota Bandung Oded M. Danial saat acara seremonial penerimaan tenaga medis di rumah singgah P4TK IPA Bandung, Selasa (12/5/2020).* /HUMAS KOTA BANDUNG

BANDUNG, (PRFM) – Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) secara proporsional di Kota Bandung dilanjutkan hingga 26 Juni 2020.

Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Bandung Oded M. Danial usai rapat evaluasi PSBB di Balai Kota Bandung, Jumat (12/6/2020).

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Brazil Tembus Angka 800 Ribu

Baca Juga: Ahli Antropologi Unpad Ungkap Perubahan Perilaku Masyarakat Selama Pandemi Covid-19

“Hasil rapat pimpinan terbatas dalam merespon perkembangan evaluasi PSBB proporsional, kita sepakat melanjutkan PSBB proporsional hingga 26 Juni 2020,” kata Oded.

Dengan dilanjutkannya PSBB proporsional, Oded mengharapkan status zona sebaran Covid-19 di Kota Bandung bisa meningkat dari kuning menjadi biru.

Baca Juga: Bus AKAP dan AKDP Mulai Beroperasi Kembali Besok Pagi

Baca Juga: Ini Cara Tepat Konsumsi Bawang Putih hingga Brokoli

"Mudah-mudahan kita (Kota Bandung) berubah zona dari kuning ke biru," tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil resmi memperpanjang PSBB tingkat provinsi hingga 26 Juni 2020 mendatang.

Khusus untuk kawasan Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok serta Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi (Bodebek), Ridwan Kamil mengatakan tetap mengikuti rentang waktu PSBB dari Pemerintah Jakarta yakni hingga 2 Juli 2020.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x