Resep dan Cara Bikin Seblak Korea Ala Chef Arnold, Cocok Disantap Sambil Nonton Drakor

Penulis: TIM PRFM
Editor: Indra Kurniawan
Resep seblak Korea
Resep seblak Korea /YouTube One Big Hap

BANDUNG, PRFMNEWS – Siapa yang tak kenal seblak? Dengan ciri khasnya yang pedas dan gurih, seblak menjadi favorit di kalangan pencinta kuliner, terutama mereka yang gemar dengan makanan pedas.

Seblak merupakan makanan khas Bandung yang telah berhasil mencuri perhatian banyak orang di seluruh Indonesia. Hidangan yang satu ini tidak hanya populer di daerah asalnya, tetapi juga merambah ke berbagai kota besar lainnya.

Seblak memiliki berbagai variasi, tergantung pada selera dan kreativitas pembuatnya. Nah, yang kali ini kita akan kasih resep dan cara membuat seblak korea ala chef Arnold Poernomo yang ditambah dengan toping sosis kanzler supaya lebih nikmat.

Baca Juga: Awas Macet! Ada 2 Event Lari di Bandung Weekend ini, Rute hingga 150 Km Start di Jalan Diponegoro

Berikut resep membuat seblak korea ala chef Arnold Poernomo.

· 2 bawang putih

· 5 bawang merah

· 1 butir kencur

· 2 biji kemiri

· 5 buah cabai keriting

· 8 buah cabai rawit

· 1 bungkus mie instan varian rebus

· 1 bungkus kanzler singles baso (boleh baso merk lainnya)

· 1 bungkus kanzler singles sosis (boleh sosis merk lainnya)

· Kerupuk yang sudah direbus

Baca Juga: Bangunan Tiga Lantai di Margahayu Bandung Ambruk Sore Ini

· 4 buah sayur (jenisnya sesuai selera kol, sawi hijau, sawi putih atau pakcoy)

· Daun bawang secukupnya

· 1 butir telur

· Air secukupnya

· Garam dan lada bubuk, dan minyak secukupnya

Cara membuat seblak korea ala chef Arnold Poernomo.

· Masukan bawang putih, bawang merah, cabai rawit, cabai keriting, minyak, kemiri, kencur, bumbu mie blender sampai teksturnya halus

· Setelah halus tumis bumbu yang sudah diblender tadi sampai wangi.

· Jika dirasa sudah mengeluarkan aroma harum, tambahkan air secukupnya, aduk sampai merata.

Baca Juga: OJK Cabut Izin Usaha 14 Bank yang Dinyatakan Kolaps Secara Bertahap

· Masukan kerupuk yang sudah direbus, sosis, dan bakso, aduk sampai merata.

· Sebelum matang masukkan sayuran dan telur.

· Cicipi untuk mengoreksi rasa.

· Jika sudah pas tunggu sampai kuahnya mengental.

· Setelah matang dan mengental, tuang seblak ke mangkuk, kemudian taburi dengan irisan daun bawang atau bawang goreng.

Itulah resep seblak Korea ala Chef Arnold yang cocok untuk jadi ide bisnis makanan kekinian kesukaan anak muda atau gen Z..***(Alfiani Nurul Fauziah/Job Training)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub