Wajib Tahu! Selain Jaga Kualitas Tidur, Ini 15 Makanan yang Tinggi Magnesium

Penulis: Ema Rachmawati
Editor: Rifki Abdul Fahmi
10 Manfaat Magnesium Bagi Kesehatan Tubuh Anda. /PIXABAY/ulleo
10 Manfaat Magnesium Bagi Kesehatan Tubuh Anda. /PIXABAY/ulleo /

PRFMNEWS - Yakin menu makan sehat kamu sudah mencukupi kebutuhan magnesium tubuh? Magnesium adalah jenis mineral yang bagus untuk tubuh. Senyawa ini berperan dalam proses pergerakan otot, perkembangan struktur tulang, dan pengatur sistem saraf.

Makanan yang mengandung magnesium dapat memberikan berbagai manfaat untuk tubuh. Sebab, magnesium adalah mineral penting yang berperan dalam menghasilkan energi serta menyehatkan fungsi berbagai organ tubuh.

Selain bisa membantu tidur makin nyenyak, kenali beberapa jenis dan manfaat makanan yang mengandung tinggi magnesium berikut ini.

Baca Juga: Wanita Wajib Tahu! Ini 9 Manfaat Tidur Tanpa Memakai Bra

Manfaat Magnesium bagi Tubuh

Menurut penelitian dari Harvard University, menerapkan pola hidup sehat dan mengonsumsi makanan yang tinggi magnesium dapat membantu mencegah diabetes hingga 33%, mengurangi kadar trigliserida, dan meningkatkan kolesterol baik (HDL).

Magnesium memiliki peran sangat penting pada banyak enzim yang menguraikan dan memindahkan kelompok fosfat. Selain itu, magnesium juga dibutuhkan dalam dekarboksilasi enzimatik, peptide, dan hidrolisis protein.

Adapun manfaat magnesium bagi tubuh adalah sebagai berikut:

  • Menghasilkan energi untuk tubuh.
  • Membantu tubuh dalam menyerap mineral dan vitamin.
  • Membuang zat laktat yang mengakibatkan lelah.
  • Menjaga kesehatan jantung.
  • Menguatkan tulang.
  • Mengontrol kadar gula darah.
  • Mencegah seseorang menderita migrain.
  • Mengurangi gejala PMS.
  • Memperbaiki kualitas tidur.
  • Mengurangi gejala depresi.

Baca Juga: Wanita Wajib Tahu! Ini 9 Manfaat Tidur Tanpa Memakai Bra

Nah, berikut ini daftar makanan yang mengandung magnesium. Jangan lupa tambahkan ke dalam menu makan sehat harian:

1. Biji-bijian

Dengan mengonsumsi secangkir biji-bijian, kamu dapat mencukupi 100% kebutuhan magnesium harian. Salah satu jenis biji-bijian yang tinggi magnesium adalah biji bunga matahari (kuaci).

2. Kacang Kedelai

Kacang-kacangan kaya akan kandungan serat, asam amino, dan magnesium. Kamu bisa menjadikan kacang-kacangan sebagai pilihan camilan sehat untuk memenuhi kebutuhan magnesium.

3. Sayuran Berdaun Hijau

Sama seperti biji-bijian, sayuran hijau juga menjadi sumber utama magnesium. Sayuran ini menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Contoh sayuran berdaun hijau adalah bayam, pakcoy, sawi, kangkung, dan lainnya.

4. Ikan

Selain kaya akan asam lemak omega-3, ikan juga tinggi kandungan magnesium. Menambahkan ikan ke dalam menu makan sehat harian akan membantu menjaga kesehatan dan meningkatkan sistem imun tubuh kamu.

5. Alpukat

Buah satu ini mengandung banyak senyawa kimia yang baik bagi tubuh, salah satunya magnesium. Kandungannya ini dapat membantu menjaga kesehatan jantung, mencegah diabetes, dan menurunkan risiko kanker. Mengonsumsi alpukat yang cukup akan membantu menjaga kesehatan tubuh.

6. Pisang

Pisang sering dikonsumsi sebagai cemilan diet. Selain serat, buah berwarna kuning ini ternyata juga tinggi magnesium. Kamu bisa memadukannya dengan kacang-kacangan ataupun oat untuk menambah khasiatnya.

7. Dark Chocolate

Kandungan magnesium dalam dark chocolate cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Sebaiknya, jangan menambahkan gula atau pemanis buatan saat mengonsumsi dark chocolate. Kamu bisa mengonsumsi langsung maupun diseduh dengan air hangat.

8. Gandum Utuh

Dalam satu ons gandum utuh mengandung 65 mg magnesium. Selain itu, gandum utuh juga memiliki kandungan vitamin B, selenium, dan serat yang melimpah. Kamu bisa mengonsumsi gandum setiap hari untuk mencukupi asupan nutrisi harian.

Baca Juga: KCIC Catat Sudah Ada 4 Juta Penumpang Naiki KA Cepat Whoosh

9. Kismis

Kemudian, kismis dapat menjadi pilihan makanan yang mengandung magnesium tinggi. Pasalnya, setengah cangkir kismis dapat mengandung hingga 23 mg magnesium.

10. Daging Ayam

Jika mencari makanan yang mengandung magnesium tinggi, daging ayam dapat menjadi pilihan lainnya.

Adapun, dalam 3 ons daging ayam, Anda akan mendapatkan asupan magnesium sekitar 20 mg.

Selain untuk memenuhi kebutuhan magnesium, kamu juga dapat menerima asupan protein dari daging ayam.

11. Daging Sapi

Selain itu, kamu juga dapat mengonsumsi daging sapi untuk mendapatkan asupan magnesium. Setidaknya, 3 ons daging sapi bisa mengandung 20 mg magnesium.

Oleh sebab itu, kamu dapat mengonsumsi daging sapi untuk memenuhi kebutuhan magnesium. Selain itu, daging sapi juga mengandung kadar serat dan karbohidrat yang cukup seimbang.

12. Kentang

Makanan yang mengandung magnesium tinggi selanjutnya adalah kentang. Di dalam 3 ons kentang, terdapat sekitar 43 mg magnesium yang baik untuk tubuh.

Selain itu, kentang juga mengandung vitamin dan serat dalam jumlah yang tinggi. Dengan begitu, kentang dapat menjadi opsi makanan bernutrisi yang enak lainnya.

13. Wortel

Rekomendasi makanan dengan kandungan magnesium yang terakhir adalah wortel. Perlu diketahui, satu wortel berukuran kecil saja kira-kira bisa mengandung hingga 7 mg magnesium.

Kamu juga bisa langsung makan wortel, merebusnya, atau membuatnya menjadi jus untuk mendapatkan asupan magnesium sekaligus serat dan vitamin A.

14. Beras Putih

Beras putih adalah salah satu makanan dengan kandungan magnesium. Dalam setengah cangkir beras putih yang dimasak, Anda akan mendapatkan 10 mg magnesium.

Adapun beras putih merupakan bahan utama untuk membuat nasi. Jadi, kamu dapat mengonsusmi nasi untuk mendapatkan asupan magnesium setiap harinya.

15. Quinoa

Lalu, quinoa juga merupakan salah satu makanan yang mengandung magnesium. Di dalam satu cangkir quinoa yang matang, kamu akan mendapatkan 118 mg magnesium.

Selain untuk mendapatkan asupan magnesium, quinoa juga bisa menjadi pengganti nasi, sehingga cocok bagi penderita diabetes dan orang yang ingin diet.

Itulah beberapa makanan yang mengandung magnesium cukup tinggi. Agar kesehatan tubuh terjaga, pastikan selalu menerapkan pola hidup sehat dan olahraga secara rutin.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub