Kenali Penyebab Mata Juling Pada Anak Serta Cara Mengobatinya, Dijelaskan Kemenkes

- 23 November 2022, 19:00 WIB
Ilustrasi mata juling dan cara mengobatinya.
Ilustrasi mata juling dan cara mengobatinya. /Pixabay/tembel_tasarimci/

PRFMNEWS – Orang Tua perlu mengetahui penyebab mata juling yang bisa terjadi pada anak.

Strabismus atau yang dikenal dengan mata juling merupakan keadaan posisi kedua mata tidak sejajar dan bergerak ke arah yang berbeda.

Disampaikan American Optometric Association, yang dilansir prfmnews.id dari laman Ditjen Pelayanan Kesehatan Kemenkes, mata juling disebabkan karena 6 otot ekstraokular yang mengatur pergerakan bola mata tidak mampu bekerja bersamaan dan sinergis.

Baca Juga: Ridwan Kamil Kunjungi Warga yang Melahirkan di Posko Pengungsian Sekaligus Berikan Nama

Oleh karenanya satu mata akan melihat ke arah yang berbeda. Kemudian retina mengirimkan dua sinyal berbeda ke otak yang membuat proses sinyal menjadi gambar terganggu.

Namun, ada pula yang disebut dengan juling palsu atau pseudostrabismus, yaitu bola mata yang seolah-olah juling, tapi sebenarnya normal.

Juling palsu bisa disebabkan sejumlah faktor diantaranya bentuk tulang hidung yang kecil, adanya lipatan kulit di ujung dalam mata didekat hidung dan perbedaan kelopak mata atas dan bawah pada kedua mata.

Apabila terjadi juling atau strabismus, dijelaskan Kemenkes dibedakan menjadi 3 jenis diantaranya:

Baca Juga: Dinsos Jabar Salurkan Logistik untuk Korban Gempa Cianjur

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x