Resep Mudah Bikin Nasi Goreng Tek Tek Ala Chef Devina Hermawan

13 September 2024, 20:30 WIB
Resep nasi goreng tek tek ala Chef Devina Hermawan yang bisa Anda coba di rumah // YouTube @devinahermawan/

BANDUNG, PRFMNEWS – Nasi goreng tek-tek memiliki cita rasa gurih dengan sedikit sentuhan manis, berkat tambahan kecap manis dan saus tiram.

Nama "tek-tek" diambil dari suara "tek-tek" yang dihasilkan oleh penjual nasi goreng saat mereka memasak dengan menggunakan spatula di wajan besar.

Dilansir prfmnews.id dari Kanal Youtube Devina Hermawan, Jumat 13 September 2024, berikut resep mudah membuat nasi goreng tek-tek Ala Chef Devina Hermawan:

Baca Juga: Cara Membuat Sambal Teri Kecombrang Devina Hermawan, Cocok Disantap dengan Nasi Panas

Bahan bumbu halus

5 siung bawang merah

4 siung bawang putih

2 butir kemiri

2 sdt terasi bubuk

2 buah cabai merah

60 ml minyak

1 sdm air

Bahan lainnya

300 gr nasi putih

1 ½ sdm bumbu halus

Baca Juga: Dijamin Lebat, Ini 5 Cara Membuat Pohon Mangga Cepat Berbuah

1 butir telur ayam

1 sdm minyak

45 gr ayam suwir

1-2 sdm kecap manis

½ sdm saus tiram

½ sdt garam

½ sdt kaldu ayam bubuk

¼ sdt merica

Baca Juga: Cara Membuat Daging Kambing Rica-rica, Olahan Daging Kurban untuk Idul Adha 2024

2 buah bakso sapi

1 batang daun bawang

20 gram sawi hijau

20 gram kol

Pelengkap

Kerupuk

Bawang merah goreng

Timun

Tomat merah

Cara membuat

1. Haluskan semua bahan bumbu menggunakan blender, lalu tumis hingga harum dan matang. Sisihkan.

2. Iris bakso, sawi hijau, daun bawang, dan kol.

3. Panaskan sedikit minyak, kemudian masukkan telur dan aduk rata. Tambahkan bumbu halus, bakso, dan ayam suwir, lalu tumis hingga harum.

Baca Juga: Cara Membuat Kandungan Gula Nasi Putih Tidak Berlebih, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar

4. Masukkan nasi, garam, kaldu ayam bubuk, merica, saus tiram, dan kecap manis. Aduk hingga rata, kemudian tambahkan kol, daun bawang, dan sawi hijau. Masak sebentar.

5. Nasi goreng tek-tek siap untuk disajikan.***(Dwiantari Kusumadewi/Job Training)

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Trending