Bahaya! Merasa Kesepian Bisa Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung dan Stroke, Ini Penjelasannya

7 Juli 2024, 14:00 WIB
Serangan jantung /Pixabay/mohamed_hassan

PRFMNEWS - Serangan jantung merupakan salah satu penyakit yang bisa dialami siapa saja dan termasuk yang paling mematikan dunia.

Faktor yang menyebabkan seseorang terkena penyakit jantung adalah, hipertensi, kolesterol tinggi, obesitas, diabetes, kurang aktivitas fisik, dan konsumsi alkohol berlebih.

Namun tahukah kamu jika kesehatan mental ternyata memiliki peran penting menentukan kesehatan jantung, merasa stres karena kesepian misalnya.

Baca Juga: Wajib Diketahui! Ini Pertolongan Pertama Pada Serangan Jantung

Orang-orang yang merasa kesepian atau terisolasi secara sosial memiliki risiko lebih tinggi terkena penyakit jantung koroner dan stroke, demikian kesimpulan para peneliti dari Universitas York.

Penelitian ini menggunakan meta analisis dari 23 studi sebelumnya yang melibatkan 181 ribu orang, dengan mengambil data mentah dan dianalisis kembali. Di dalam studi ini terdapat 4.628 kasus penyakit jantung dan 3.0002 kasus stroke.

Hasilnya, kesepian atau terisolasi secara sosial berhubungan dengan meningkatnya risiko terkena penyakit jantung sebanyak 29% dan stroke sebanyak 32%.

Baca Juga: Waspada! Remaja dengan Kemampuan Mental Buruk Berisiko Terkena Stroke Tiga Kali Lipat

Hasil studi ini mendukung penelitian sebelumnya soal hubungan kesehatan mental dan aspek kesehatan fisik, mulai dari fungsi imun dan menurunnya fungsi kognitif.

Besarnya pengaruh kesepian ini tampaknya mirip dengan sumber stres lainnya, seperti kecemasan, tekanan pekerjaan, dan efeknya hampir sama baik pada laki-laki dan perempuan.

Fakta ini menjadikan 'rasa kesepian' sebagai salah satu faktor non-fisik yang bisa meningkatkan risiko penyakit jantung selain rasa cemas dan stres. Kesepian memiliki efek mengejutkan pada tubuh melaui 3 cara berbeda menurut Nicole Valtorta.

1. Mengubah perilaku: Orang kesepian cenderung tidak atif secara fisik, tidak makan dengan sehat dan cenderung mengalami obesitas.

Baca Juga: Tanda dan Keluhan Seseorang Sebelum Terkena Serangan Jantung, kata dr. Vito

2. Rentan terserang penyakit: Orang yang kurang hormon kebahagiaan (endorfin, serotonin, dan dopamin) dalam tubuhnya akan lebih mudah sakit karena imun tubuhnya tidak kuat.

3. Memperburuk kesehatan mental: Secara otomatis tubuh akan merasa stres, cemas, dan hal ini meningkatkan risiko mengalami depresi.

Cara satu-satunya mengatasi kesepian tentu saja dengan lebih banyak bergaul, bersosialisasi dengan banyak orang, teman dan keluarga.

Menjalin komunikasi dan interaksi dengan orang-orang di sekitar, melakukan kegiatan yang menyenangkan serta membangun hubungan sosial yang baik mampu menyingkirkan rasa kesepian, dan tentunya juga akan menurunkan risiko serangan jantung. Stay safe and healthy.***

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: York University

Tags

Terkini

Trending