Resep Sosis Goreng Tepung Lezat Sebagai Ide Jualan 2024 yang Menguntungkan

7 Juli 2024, 15:30 WIB
Kali ini ide jualan 2024 mengupas resep sosis goreng tepung yang bisa anda jadikan lahan meraup cuan /

BANDUNG, PRFMNEWS - Berikut resep membuat jajanan sosis goreng tepung yang rasanya nikmat dan lezat sebagai ide jualan 2024 yang menguntungkan.

Kali ini ide jualan 2024 mengupas resep sosis goreng tepung yang bisa anda jadikan lahan meraup cuan.

Sebagai salah satu makanan yang mudah didapat, olahan sosis masih menjadi makanan kegemaran sebagian orang. Apalagi olahan sosis dengan menggunakan tepung memiliki cita rasa yang enak.

Baca Juga: Hari Kedua, Ini Jadwal dan Acara Asia Africa Festival di Bandung pada Minggu 7 Juli 2024

Dilansir prfmnews.id dari kanal YouTube ayukk kuliner pada Minggu 7 Juli 2024, berikut resep sosis goreng tepung yang bisa anda coba di rumah.

Bahan-bahan sosis goreng tepung:

- Sosis
- 300 gram tepung terigu
- 80 gram margarin
- 1 sdt ragi instan
- 1 sdm gula pasir
- 1 butir telur
- 1 sachet susu bubuk
- 200 ml air

Baca Juga: Tanpa Batas Usia, Dukcapil Kemendagri Buka Lowongan Kerja Juli 2024 Posisi Tenaga Ahli

Bahan celupan:

- 3 sdm tepung terigu
- Air
- 1 butir telur
- Tepung panir

Cara membuat:

1. Tuangkan 300 gram tepung terigu, 1 sachet susu bubuk, 80 gram margarin, 1 sdt ragi instan, 1 butir telur ke dalam mangkok.
2. Aduk perlahan dan tuangkan 200 ml air secara bertahap.
3. Uleni adonan sampai kalis.
4. Setelah itu siapkan bahan celupan untuk menjadi celupan sosis sebelum digoreng.

Baca Juga: Asal-Usul Nama Sidodadi, Toko Roti di Kota Bandung yang Melegenda

5. Campurkan 3 sdm tepung terigu, air, dan 1 butir telur, lalu kocok sampai rata.
6. Adonan yang sudah jadi kemudian dipipihkan.
7. Bungkus sosis dengan adonan yang sudah dipipihkan, lalu celup ke dalam bahan celupan.
8. Bungkus sosis yang sudah dibalut adonan dengan tepung panir.
9. Potong sosis menjadi 3 bagian, lalu goreng di minyak panas.
10. Setelah ditiriskan, sosis goreng tepung tinggal ditempatkan ke wadah.
11. Sosis goreng tepung siap disajikan.

Itulah resep membuat sosis goreng tepung yang lezat, sebagai ide jualan 2024 yang pasti mendatangkan keuntungan.***

Editor: Tim PRFM News

Tags

Terkini

Trending