Tak Mau Jadi 'Tim Musafir', Persib Upayakan Berkandang di GBLA atau Siliwangi

- 2 Februari 2023, 13:40 WIB
Pintu utama Stadion Siliwangi, Kota Bandung.
Pintu utama Stadion Siliwangi, Kota Bandung. /prfmnews/

PRFMNEWS - Sejak Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan Si Jalak Harupat (SJH) direnovasi, Persib Bandung langsung menjadi tim musafir karena tak bisa berkandang di Bandung.

Pertandingan pertama Persib di putaran 2 tidak bisa digelar hingga akhirnya ditunda karena Persib tak mendapat izin menggunakan Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

Kemudian pertandingan kandang kedua Persib di putaran 2 saat melawan Borneo FC, Persib memilih menggunakn Stadion Pakansari, Bogor dan dengan tanpa penonton karena tak ada izin dari kepolisian.

Kini, Persib Bandung akan kembali melakoni laga kandang dengan melawan PSS Sleman pada Minggu, 5 Februari 2023 nanti.

Baca Juga: FOTO Terkini Stadion Siliwangi yang Diusulkan Jadi Kandang Persib Bandung di Sisa Liga 1 2022/2023

Jelang melawan PSS Sleman itu, Persib mengupayakan agar tak jadi tim 'musafir' lagi.

Persib sedang mengupayakan agar bisa menggunakan GBLA atau Stadion Siliwangi.

"Kita mengajukan usulan untuk main di GBLA atau Siliwangi," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono.

Kata Teddy, permohonan penggunaan GBLA maupun Stadion Siliwangi tengah diproses oleh pihaknya dan diharapkan segera ada kepastian.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x