Jelang Lawan Madura United, Persib Bandung Kembali Diperkuat Striker David da Silva

26 September 2024, 13:30 WIB
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengatakan striker David da Silva berpotensi turun bertanding melawan Madura United pada Sabtu 28 September 2024. /persib.co.id

PRFMNEWS - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengatakan striker David da Silva berpotensi turun bertanding melawan Madura United pada Sabtu 28 September 2024.

Menurut Bojan Hodak saat ini kondisi David da Silva sendiri sudah berangsur pulih setelah mengalami cedera cukup panjang.

Bahkan kata Bojan Hodak, David da Silva sudah kembali berlatih di SPOrT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Rabu 25 Septembr 2024 sore.

Baca Juga: David da Silva Berangsur Pulih, Bojan Hodak Ungkap Peluang Dimainkan Saat Persib Bandung Lawan Madura United

"David kini sudah kembali berlatih. Mungkin dia akan pergi bersama kami ke Madura," kata Bojan Hodak, dikutip laman resmi klub.

Meski demikian untuk kepastian main atau tidaknya di laga kontra Madura United, Bojan mengaku masih akan terus memantau kondisi striker asal Brasil itu.

"Satu hal adalah kami akan lihat dulu sejauh mana saya bisa mendorongnya untuk bermain," kata Bojan setelah sesi latihan.

Baca Juga: Persis Solo Pecat Milomir Seslija Buntut Kekalahan dari Persik Kediri, Ini Sosok Penggantinya

Baca Juga: Pemkab Bandung Minta Promotor Tutup Rumput Stadion Si Jalak Harupat saat Konser Sheila On 7 Berlangsung

Sebelumnya, David da Silva mengalami cedera pada bagian perut saat Persib menghadapi Dewa United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, 19 Agustus 2024 lalu.

David da Silva mengalami cedera di bagian adduktor femoris yang menyebabkannya harus absen cukup lama membela Persib Bandung.***

Editor: Tim PRFM News

Tags

Terkini

Trending