Bojan Hodak Maksimalkan Waktu yang Ada untuk Persiapan Jelang Kick Off Liga 1

29 Juli 2024, 21:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. /Pialapresiden.id/

PRFMNEWS - Persib Bandung sudah tersingkir dari Piala Presiden 2024 dan langsung fokus mempersiapkan diri jelang laga perdana Liga 1 2024/2025 melawan PSBS Biak pada 9 Agustus nanti.

Jelang laga pembuka Liga 1 2024/2025, Persib Bandung kedatangan pemain baru Mailson Lima yang langsung ikut berlatih sejak hari Minggu kemarin.

Pelatih Bojan Hodak menyampaikan, dengan hadirnya Mailson Lima membuat komposisi pemain Persib Bandung kian komplit.

Kini, dia memiliki waktu sekitar dua pekan untuk mempersiapkan tim jelang kick off Liga 1.

Baca Juga: Mailson Lima Resmi Gabung Persib Bandung, Saddil Ramdani Menyusul?

“Mailson (Lima) baru tiba, tapi dia ingin langsung berlatih dan saya mengizinkan dia berlatih. Bagus baginya karena dia ingin segera beradaptasi. Kami masih memiliki waktu dua pekan untuk persiapan. Sekarang tim sudah mulai berkumpul bersama dan saya harap kami siap untuk pertandingan pertama di liga,” kata Bojan.

Di masa persiapan ini, Persib kemungkinan besar tak akan melakukan pertandingan uji coba.

Namun begitu, Persib akan menggelar gim internal untuk melihat kesiapan tim sebelum mengarungi kompetisi.

Sejumlah target diharapkan bisa didapat dari gim internal itu. Selain kesempatan bertanding dan meningkatkan kebugaran, gim internal juga bertujuan untuk meningkatkan kekompakan.

Baca Juga: Profil Mailson Lima Pemaing Baru Persib Bandung yang Berposisi sebagai Winger

“Saya mau semua pemain mendapat kesempatan bermain selama 90 menit untuk memperbaiki kebugaran. Kami juga belum kompak seperti sebelumnya, kami juga melakukan perubahan. Selain itu di beberapa laga sebelumnya kami masih bermasalah dengan penyelesaian akhir. Jadi tentunya itu menjadi hal yang perlu diperbaiki,” pungkasnya. ***

Editor: Tim PRFM News

Tags

Terkini

Trending