Satu Rumah di Garut Rusak Berat, Diduga Akibat Gempa

- 25 Oktober 2020, 11:43 WIB
Satu rumah di Kabupaten Garut dilaporkan rusak, diduga akibat gempa yang terjadi pada Minggu 25 Oktober 2020 pagi.
Satu rumah di Kabupaten Garut dilaporkan rusak, diduga akibat gempa yang terjadi pada Minggu 25 Oktober 2020 pagi. /ISTIMEWA.

PRFMNEWS - Satu unit rumah di Garut, Jawa Barat, dilaporkan mengalami kerusakan, diduga akibat gempa yang terjadi pada Minggu, 25 Oktober 2020 pagi.

Rumah yang berlokasi di Kampung Tegalpanjang, Desa Tegalpanjang, Kecamatan Sucinaraja, Kabupaten Garut, itu mengalami kerusakan cukup berat, tak lama setelah peritiwa gempa.

Dari laporan berupa foto yang diterima Redaksi PRFM pada Minggu sekira pukul 10.50 WIB pagi, rumah atas nama Lasmini tersebut mengalami kerusakan di bagian atap, tak lama setelah gempa mengguncang sejumlah wilayah Jawa Barat.

Baca Juga: Serbu Promo Shopee Gajian Sale! Ada Promo Gratis Ongkir, Cashback Kilat 100%, Hingga Flash Sale 60RB

Kondisi di dalam rumah tersebut juga nampak berantakan dengan serakan atap yang terjatuh, diduga setelah gempa terjadi.

Lebih lanjut, kerusakan paling parah merupakan bagian dapur rumah milik Lasmini.

Informasi sementara, kerugian atas kerusakan rumah itu  ditaksir senilai Rp25 juta.

Hingga berita ini ditulis, Redaksi PRFM masih menanti kronologi dan data lengkap dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut terkait laporan satu unit rumah yang nyaris ambruk, diduga akibat gempa tersebut.

Baca Juga: Masih Dibuka, Ini Link Pendaftaran BLT UMKM Rp2,4 Juta Kabupaten Bandung

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x