Ada Longsor, Jalur Penghubung Garut Selatan Terputus Tak Bisa Dilalui Kendaraan

Penulis: Asep Yusuf Anshori
Editor: Tim PRFM News
Longsor di wilayah Kecamatan Peundeuy dan Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut pada Rabu 11 September 2024.
Longsor di wilayah Kecamatan Peundeuy dan Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut pada Rabu 11 September 2024. /ANTARA

Kendaraan dari Kecamatan Cibalong yang ingin menuju Garut harus memutar melalui Kecamatan Pameungpeuk, yang membutuhkan waktu tempuh sekitar 1 jam.

"Untuk warga Cibalong yang ingin menuju Garut harus memutar melalui Pameungpeuk, dengan jarak sekitar 20 km, yang memakan waktu lebih dari satu jam perjalanan," jelasnya.

Anas juga menambahkan bahwa pihaknya bersama pemerintah kecamatan dan desa sudah melaporkan kejadian tersebut kepada BPBD Garut dan berkoordinasi dengan Dinas PUPR Kabupaten Garut untuk menangani kerusakan jalan tersebut.

Baca Juga: Ojol-Opang Pasir Impun Sepakat Dihukum Polisi Jika Langgar Hasil Mediasi oleh Pemkot Bandung

Berdasarkan pengamatan sementara, dia menyatakan bahwa jalan yang terputus itu bukan tertimbun tanah longsor, melainkan terkikis, sehingga perbaikannya akan memakan waktu yang cukup lama.

"Jadi, tidak bisa langsung dibuka, berbeda dengan jalan yang tertutup longsor. Mungkin nanti akan dibangun jembatan gantung. Dulu ada jalur alternatif, tetapi tidak digunakan lagi, mungkin sekarang bisa dipakai," tambahnya.***

Halaman:

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub