Harganya Rp0, ini Jadwal dan Cara Pesan Tiket Nonton Konser West Java 2024 yang Cuma Bisa Dibeli Online

Penulis: Rifki Abdul Fahmi
Editor: Tim PRFM News
Penjualan tiket West Java Festival 2024.
Penjualan tiket West Java Festival 2024. /

PRFMNEWS - Tiket untuk nonton konser West Java Festival 2024 yang akan digelar selama tiga hari pada akhir pekan ini akan mulai dijual secara online hari ini Selasa, 20 Agustus 2024.

Tiket konser West Java Festival 2024 akan dijual dengan harga tiket Rp0 saja dan hanya bisa dibeli secara online.

Penyelenggara sudah mengeluarkan jadwal penjualan dan cara pemesanan tiket konser West Java Festival 2024.

Konser West Java Festival 2024 akan digelar di Lapangan Saparua pada Minggu, 25 Agustus 2024.

Baca Juga: Daftar Artis dan Rangkaian Acara West Java Festival 2024 Meriahkan HUT ke-79 Jabar Selama 2 Hari

Penjualan tiket West Java Festival 2024 hanya bisa dilakukan di aplikasi Sapa Warga pada jadwal yang sudah ditetapkan.

Cara pemesanan Tiket

1. Unduh aplikasi Sapa Warga versi terbaru

2. Buat akun/Login dan lengkapi profil dengan identitas diri dan alamat sesuai KTP

3. Pilih menu West Java Festival 2024

4. Pilih tiket konser musik

5. Isi kuisioner singkat dan selesaikan proses pemesanan tiket

6. Tiket didapatkan

Perlu diketahui pada pemesanan tiket ini berlaku aturan:

- Satu NIK hanya dapat pesan 1 tiket

- E tiket harus ditukarkan dengan tiket fisik

- Tiket digunakan hanya untuk konser di Saparua

- Lokasi penukaran tiket diumumkan di instagram @thewestjavafest

Baca Juga: Deretan Bintang Tamu yang Akan Meriahkan West Java Festival 2024

Jadwal pemesanan tiket West Java Festival 2024:

Selasa, 20 Agustus 2024 pukul 20.00 WIB

Rabu, 21 Agustus 2024 pukul 12.00 WIB

Kamis, 22 Agustus 2024 pukul 19.00 WIB

Adapun beberapa artis yang akan tampil di West Java Festival 2024 di antaranya adalah Kuburan Band, Youvie&Nuno, Nidji, Project Pop, Wali, Tiara Andinu, Ran, dan lainnya.


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub