Pemprov Jabar Terima Bantuan Penanganan Bencana dari Star Energy Geotermal Group

Penulis: Rian Firmansyah
Editor: Tim PRFM News
Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat menerima bantuan penanganan bencana dari  Star Energy Geotermal Group.
Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat menerima bantuan penanganan bencana dari Star Energy Geotermal Group. /Diskominfo Jabar

BANDUNG, PRFMNEWS - Pemerintah daerah Provinsi Jawa Barat (Pemdaprov Jabar) menerima bantuan dari Star Energy Geotermal Group untuk penanganan bencana.

Bantuan yang merupakan program corporate social responsibility (CSR) ini diberikan ke Pemdaprov melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Jabar.

Bantuan diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Herman Suryatman di Kompleks Pendidikan Universitas Garut, Kabupaten Garut, Selasa 30 Juli 2024 siang.

"Baru saja kami menerima support, bantuan dari Star Energy Geotermal Group berupa semen dan logistik lainnya untuk membantu penanganan bencana alam di Jawa Barat," ujar Herman Suryatman.

Baca Juga: 5 Fakta Mengejutkan Tentang Byeon Woo Seok, Pemeran Drama Lovely Runner

Menurut Herman, secara geografis Jabar rawan bencana mulai dari tanah longsor, banjir, angin puting beliung, gempa bumi, hingga tsunami.

Kerja sama dengan perusahaan melalui dana CSR merupakan sesuatu yang strategis dan konkret, agar penanganan bencana di Jabar dapat lebih memadai.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Star Energy Geotermal Group yang jadi mitra kami di BPBD Jabar, bahwa Jabar salah satu provinsi rawan bencana, maka logistik bahan bangunan ini salah satu yang kita butuhkan," kata Herman.

"Bantuan bahan bangunan senilai Rp225 juta dan bahkan barusan 1.000 sak semen sudah kami serahkan ke Pak Penjabat Bupati Garut. Mudah -mudahan menjadi stimulus untuk penanganan bencana, sekali lagi terima kasih kepada Star Energy Geotermal Group," tutur Dia.

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub