5 Nama Unggul Calon Gubernur Jawa Barat Versi IPO, Ada 2 Sosok Wanita

Penulis: Agung Tri Nurcahyo
Editor: Rifki Abdul Fahmi
Ilustrasi Gedung Sate. Jawa Barat mengalami cuaca cerah berawan hari ini, Kamis, 15 Juli 2021, untuk wilayah Kota Bandung dan sekitarnya.
Ilustrasi Gedung Sate. Jawa Barat mengalami cuaca cerah berawan hari ini, Kamis, 15 Juli 2021, untuk wilayah Kota Bandung dan sekitarnya. /ANTARA/

PRFMNEWS – Lembaga Survei Indonesia Political Opinion (IPO) merilis lima nama kuat tokoh yang memiliki tingkat popularitas tinggi sebagai bakal calon Gubernur Jawa Barat (Jabar) periode 2024-2029 untuk maju di Pilkada Jabar tahun ini.

Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi masih kuat menduduki dua posisi tertinggi dalam hasil survei pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2024 yang dirilis IPO pada Senin, 29 Juli 2024.

Pada posisi pertama, sebanyak 89,4% pemilih di Jabar mengenali dan mengetahui nama Ridwan Kamil. Hal ini menandai popularitas Ridwan Kamil diakui hampir seluruh pemilih di Jawa Barat.

Baca Juga: PKS Ajak PKB Berkoalisi di Pilkada Serentak 2024 Usung Anies Baswedan-Sohibul Iman di Pilgub Jakarta

Peringkat kedua, Dedi Mulyadi dikenali oleh sebanyak 72,6% pemilih di Jabar. Popularitasnya berada di wilayah pedesaan, terutama Kawasan Purwakarta, Subang, Sukabumi, Cianjur, Garut, dan Indramayu.

Berada di bawahnya yakni nama Desi Ratnasari yang memiliki tingkat kepopuleran di kalangan pemilih Jabar sebanyak 39,5%.

Susi Pudjiastuti menjadi tokoh non kader Partai Politik paling populer di mata publik Jawa Barat dengan total 37,1%. Bahkan dalam skema top of mind, nama mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI itu berhasil masuk dalam bursa Pilgub Jabar 2024.

Kemudian di posisi popularitas kelima ada Uu Ruzhanul Ulum. Mantan Wakil Gubernur Jabar pendamping Ridwan Kamil pada masa kepemimpinan periode 2018-2023 tersebut dikenali dan diketahui oleh total 16,9% pemilih Jabar.

Baca Juga: Namanya Dikait-kaitkan dengan Pilgub Jabar, Sandiaga Uno Akui Lebih PD Maju di Jakarta

Hasil survei popularitas tersebut merupakan dilakukan oleh IPO pada periode 20-27 Juli 2024.

Metode pengambilan data yang digunakan IPO adalah teknik multistage random sampling, dengan tingkat pengukuran kesalahan (margin of error) sebesar 5%, tingkat akurasi data 95 %.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub